Makan siang sangat diperlukan bagi karyawan. Untuk dapat bekerja secara maksimal, tentunya seseorang butuh sumber tenaga. Makan siang adalah kesempatan di mana seorang karyawan mengisi kembali sumber energi dalam tubuh untuk bisa menyelesaikan sisa tugas di kantor.
Tetapi, pernahkan mendengar istilah “Habis makan malah ngantuk”? Saking kenyangnya, banyak orang yang justru merasa ngantuk. Tentunya hal ini akan berpengaruh ke performa kerjanya.
Mengutip dari Idntimes.com, berikut lima tips yang bisa dilakukan agar makan siangmu bisa membuat kerjamu makin baik.
-
Buat Bekal Sendiri di Rumah
Kamu dapat mempertimbangkan untuk membawa sendiri menu atau bekal untuk makan siang di kantor. Dengan memasak sendiri makan siangmu, kamu bisa memastikan bahwa pemenuhan nutrisi yang kamu butuhkan tepat dan menghindari makanan yang tidak sehat apabila kamu membeli makanan di luar. Selain itu, tentu saja kamu akan dapat lebih jauh berhemat apabila membawa bekal sendiri dari rumah.
-
Konsumsi olahan tinggi protein
Protein memang bermanfaat untuk memperkuat jaringan pada tubuh sekaligus menjadi antibodi yang baik. Oleh sebab itu, ada baiknya kamu mengonsumsi makanan yang tinggi protein saat makan siang, seperti: telur, ikan dan daging. Olahan tersebut dipercaya mampu memberikan efek yang baik untuk mengisi tenagamu.
Baca Juga: Makanan yang Sebaiknya Disantap Usai Vaksin COVID-19
-
Makan siang dengan nyaman dan tidak terburu-buru
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari menu makan siangmu, akan lebih baik apabila kamu mulai mencari lokasi yang tepat dan nyaman untuk menikmati santap siang. Hindari menikmati makan siang di ruang aktivitas karena hal tersebut akan berdampak tidak baik untuk usus maupun membuat kita sulit kenyang sebab terbaginya konsentrasi saat makan. Carilah lokasi yang nyaman dan tepat, selain itu makanlah dengan santai dan tidak terburu-buru agar kita dapat menikmatinya dengan tenang.
-
Konsumsi sayur dan buah
Sayur dan buah tidak hanya menjadi menu andalan sarapan, namun kamu bisa juga menyantapnya pada saat jam makan siang tiba. Sayur dan buah dapat membantu menambah serat yang diperlukan oleh tubuh. Kamu juga dapat mengolah buah menjadi jus sehingga lebih praktis untuk dinikmati.
-
Konsumsi air putih yang cukup
Untuk memaksimalkan manfaat pada saat makan siang, jangan sampai kamu mengonsumsi banyak makanan, namun justru sedikit minum air putih. Minumlah air dengan jumlah yang tidak banyak, tetapi rutin dan sering. Hindari terlalu banyak meminum air putih saat makan sebab hanya akan membuat perut mudah kembung dan gampang kenyang.
*****
Nah, kini sudah tahu kan rahasianya agar makan siangmu bernutrisi dan bisa membantumu melewati hari kerja? Kamu bisa mulai dari memasok bahan makanan kaya protein dan juga sayur-buah di rumah. Kamu bisa membelinya lewat Titipku, jadi tidak pelru ke luar rumah. Ditambah lagi, ada promo Diskon 30% yang bisa digunakan agar belanjaan bisa makin murah.
Download aplikasi Titipku di sini.