Titipku -Berolahraga membuat tubuh tetap sehat. Biasanya, olahraga dilakukan saat pagi hari saat tubuh masih segar dan belum melakukan aktivitas berat apapun. Tapi, sebagian orang lebih memilih untuk berolahraga malam hari karena berbagai alasan, misalnya mempunyai pekerjaan pagi hari. Ternyata, berolahraga malam hari tidak bagus untuk kesehatan lho.
Berikut dampak negatif dari berolahraga di malam hari.
Susah Tidur
Berolahraga membuat tubuh bekerja lebih keras dari biasanya; meningkatnya suhu tubuh, detak jantung, aliran darah, serta metabolisme. Padahal, tubuh harus dalam keadaan rileks agar dapat tertidur pulas. Itu sebabnya berolahraga malam justru malah akan mengganggu siklus tidurmu. Hal ini akan sangat mengganggu jika kamu harus pergi bekerja keesokan paginya. Sebaiknya, jika kamu bekerja pagi hari, kamu bisa bangun lebih awal untuk berolahraga ringan sebelum bersiap-siap untuk pergi bekerja. Misalnya saja, kamu bangun satu jam lebih awal dari alarm yang biasa kamu pasang untuk melakukan jogging ringan selama 10-15 menit.
Menyebabkan Gangguan Kesehatan
Tubuh setiap orang memiliki batasnya masing-masing. Jika tubuh dipakai beraktifitas melebihi batasnya berulang kali, banyak penyakit yang akan menyerang tubuh. Tubuh yang sudah lelah setelah dipakai bekerja, sebaiknya tidak dipaksakan untuk melakukan olahraga.
Olahraga malam hari membutuhkan lebih banyak energi karena tubuh sudah lelah beraktivitas seharian. Daya tahan tubuh juga justru akan berkurang karena tubuh tidak beristirahat dan dipaksa melakukan aktivitas terus menerus.
Gangguan Pernafasan
Saat malam hari, kadar oksigen di udara berkurang; tidak seperti saat pagi atau siang hari. Karenanya, berolahraga di luar ruangan saat malam hari justru akan membuatmu sesak nafas. Ketika berolahraga, tubuh membutuhkan oksigen lebih banyak karena aktivitas di dalam tubuh juga meningkat. Kekurangan oksigen ketika berolahraga membuatmu mudah lelah. Sebaiknya, jangan olahraga terlalu malam dan terlalu berat, lalu lakukan di dalam ruangan saja agar pernafasan tidak terganggu.
#dirumahaja
Daripada memaksakan olahraga malam setelah lelah bekerja, lebih baik browsing bahan makanan sehat di Titipku saja. Hidup sehat tidak hanya dihasilkan oleh olahraga fisik saja lho, tetapi asupan makanan yang bergizi. Yuk, segera unduh Titipku untuk #TitipBelanja makanan bergizi untukmu!