Titipku – WHO menetapkan Virus Corona sebagai pandemi sejak 11 Maret lalu. Pandemi merupakan epidemi penyakit yang menyebar di wilayah yang luas, dari negara, benua, hingga seluruh dunia. WHO menetapkan Virus Corona sebagai pandemi agar negara-negara dan masyarakat di seluruh dunia segera merespons dan melakukan tindakan pencegahan. Salah satu hal yang selalu digalakkan oleh WHO adalah mencuci tangan. Di Indonesia, masyarakat mulai berbondong-bondong untuk membeli hand sanitizer, masker, serta peralatan lain yang dapat mencegah tertular Virus Corona. Yang menjadi menarik adalah, hand sanitizer menjadi sangat langka sekarang. Artinya, banyak orang yang mencari dan membeli, tetapi tidak dengan sabun.
Padahal, pemerintah sudah menganjurkan masyarakat untuk mencuci tangan dengan sabun daripada menggunakan hand sanitizer. Anjuran dari pemerintah ini tentu tidak sembarangan diberikan. Faktanya, memang mencuci tangan menggunakan sabun lebih bersih daripada menggunakan hand sanitizer. Ketika mencuci tangan menggunakan sabun, kuman-kuman dan kotoran yang menempel di tangan akan hanyut bersama air ketika kita membilas tangan kita. Akan tetapi, hal yang sama tidak terjadi ketika menggunakan hand sanitizer. Hand sanitizer tidak mampu membunuh semua kuman dan membersihkan kotoran yang menempel di tangan. Kuman yang tidak mati, tentu akan tetap menempel di tangan karena tidak dibilas dengan air.
Efek Samping Hand Sanitizer
Di sisi lain, terus-menerus menggunakan hand sanitizer dapat menyebabkan iritasi pada kulit karena kandungan alkohol yang terdapat pada hand sanitizer. Kemudian, tubuh kamu akan membangun resistensi antiseptik jika terlalu sering menggunakan hand sanitizer. Oleh karena itu, setelah beberapa kali menggunakan hand sanitizer, sangat dianjurkan untuk mencuci tangan menggunakan sabun.
Meskipun hand sanitizer tidak lebih efektif dari sabun cuci tangan, faktanya masih banyak orang yang mencari hand sanitizer. Bahkan beberapa orang sampai menimbun dan menjual kembali dengan harga mahal. Tidak hanya sampai di situ, beberapa influencer bahkan sampai memberikan tips dan cara untuk membuat hand sanitizer sendiri.
Salah satu alasan dasar yang menyebabkan hal tersebut terjadi adalah hand sanitizer dianggap praktis dan efisien. Mencuci tangan menggunakan sabun mungkin terlihat ribet karena harus membilas tangan dengan air mengalir. Nampaknya, masyarakat Indonesia masih menyukai segala sesuatu yang praktis dan instan, bahkan sampai hal mencuci tangan sekalipun.
Meskipun hand sanitizer tidak lebih efektif dan bersih daripada sabun cuci tangan, bukan berarti penggunaan hand sanitizer dilarang. Hand sanitizer tetap diperlukan ketika bepergian dan berada di tempat yang sulit mengakses air bersih.
Kamu tetap bisa mendapatkan hand sanitizer atau sabun yang kamu butuhkan sambil #dirumahaja lewat Titipku lho. Tidak perlu khawatir dengan harga yang mahal karena kamu bisa mendapatkannya dengan harga terjangkau. Yuk unduh Titipku sekarang!