Titipku-Berbicara soal fashion, tentu tidak dapat dilepaskan begitu saja dengan warna. Padu padan warna yang tepat tentunya akan menghasilkan penampilan yang menarik. Tidak hanya perempuan, laki-laki pun tentu harus pintar memilih warna pakaian, apalagi jika akan menghadiri occasion tertentu.
Nah, kamu tahu, ada beberapa warna pakaian yang penting untuk dimiliki, lho. Apa saja, ya? Berikut ini adalah empat warna pilihan yang wajib kamu miliki.
Hitam
Warna hitam merupakan warna yang paling aman untuk dipadukan dengan warna kulit apapun. Pakaian berwarna hitam memberi kesan simple yet elegan. Banyak acara-acara formal yang mewajibkan seseorang untuk tampil dengan dress atau tuxedo. Pakaian berwarna hitam akan sangat cocok dipakai dalam acara formal. Dominasi warna hitam menjadikan kulit tampak lebih cerah. Tidak hanya itu, warna hitam juga memberikan kesan seseorang terlihat lebih ramping. Hal tersebut tentunya menjadi alternatif utama bagi kamu jika mempunyai berat badan di atas rata-rata.
Putih
Beberapa orang menghindari pakaian berwarna putih dengan alasan mudah kotor. Padahal, pakaian berwarna putih justru menjadi salah satu item yang wajib dimiliki. Warna putih memberikan kesan sederhana bagi pemakainya. Warna putih juga warna yang aman untuk dipadu-padankan dengan warna kulit apapun. Tidak perlu khawatir untuk memadukan warna putih dengan tambahan aksesoris warna berbeda, karena putih sangat masuk dengan paduan warna apa saja. Jangan ragu jika ingin membeli kemeja putih, blazer putih, atau dress putih. Itu pasti akan berguna buat penampilanmu.
Abu-Abu
Pakaian berwarna abu-abu memberikan kesan elegan dan classy kepada pemakainya. Jangan pernah ragu untuk memilih pakaian berwarna abu-abu. Selain sangat pas dikenakan untuk acara-acara formal, pakaian dengan warna abu-abu juga cocok dipakai dalam kegiatan sehari-hari. Namun, hati-hati jika ingin menambahkan aksesoris karena tidak semua warna cocok bersanding dengan warna abu-abu. Pilihlah aksesoris berwarna netral seperti hitam.
Krem
Bagi perempuan maupun laki-laki dengan warna kulit putih atau kuning langsat akan sangat cocok mengenakan pakaian berwarna krem. Warna krem memberikan kesan cerah pada kulit putih atau kuning langsat. Seseorang dengan warna kulit yang lebih gelap sekalipun sangat cocok memakai pakaian dengan nuansa krem. Warna krem menjadikan pemakainya terlihat lebih anggun, formal, tetapi tetap sederhana.
Empat warna tersebut setidaknya kamu miliki di lemari pakaianmu. Meskipun mungkin pemakaiannya akan terbilang jarang, setidaknya kamu tidak akan repot mencari-cari pakaian dengan warna tertentu jika suatu saat diundang untuk menghadiri acara tertentu. Percayalah, baju-baju dengan empat warna tadi pasti akan sangat berguna demi penampilanmu.
#dirumahaja
Nah, kalau kamu sedang mencari baju baru di platform belanja online, jangan lupa untuk mengunduh aplikasi Titipku di smartphone-mu. Di Titipku, kamu bisa berbelanja pakaian dan tidak hanya itu juga tetapi bisa #TitipBelanja kebutuhan rumah lainnya cukup menggunakan aplikasi tersebut.
Kamu juga bisa cek fitur terbaru Titipku, yaitu Titip Belanja berbagai kios cukup bayar satu ongkir saja. Kamu tinggal memesan produk yang kamu inginkan dan tunggu saja di rumah sampai belanjaanmu diantar oleh kurir. Menarik, kan? Tak perlu ragu belanja di Titipku!