Titipku – Keberadaan warung kelontong bagian penting untuk pemenuhan kebutuhan. Apalagi untuk kebutuhan pokok dan super dadakan. Dari sekian banyak warung kelontong di Jogja khususnya, ada salah satu warung yang dikunjungi oleh Penjelajah Titipku yaitu Toko Pojok.
Untuk teman-teman yang berada di sekitaran Jl. Pleret sepertinya tidak perlu kebingungan mencari toko kelontong yang buka pada dini hari saat kehabisan gas LPG atau sembako lainnya. Pasalnya Toko Pojol Pak Karsono bisa jadi solusinya. Toko ini yang menjual berbaagai macam kebutuhan pokok ini buka mulai pukul 7 pagi sampai dengan pukul 3 dini hari.
Terus kapan Pak Karsono tidur? Eits.. tenang karena usaha ini dilakoni bersama keluarga atau ganti-gantian. Untuk barang-barangnya sendiri beliau belanja dan ngambil dari pasar.
“Suka duka ya mesti ada lah itu. Enaknya ya tidak kepanasan. Nah kalau hujan itu sepi, orang malas keluar ke warung.”
Perjalanan mengembangkan usaha bersama keluarga selama kurun waktu dua tahun ini tidak lain adalah untuk penambahan pendapatan keluarga. Terlebih saat ini Bapak Karsono sedang bersiap untuk menyekolahkan anak hingga ke jenjang Perguruan Tinggi.
Jika ada penawaran dari sales, beliau lebih memilih membeli dari harga pasar.
“Sudah tidak ada kerjaan lain. Memang ada banyak warung kelontong, tapi itu sudah rejeki masing-masing.”
Semoga laris terus warungnya Pak Karsono. 🙂
Ayo Jelajah Warung Terdekat, Dapatkan Rp 5.000 per Jelajah!
Edisi khusus Jelajah Warung dari tanggal 17 hingga 24 Juni 2019, kamu akan mendapatkan Rp 5.000 + Rp 3.000! Semakin banyak Jelajah Pedagang Kaki Lima yang kamu buat, semakin banyak pula penghasilanmu. Lumayan buat tambahan THR yang tertunda~
Kami sudah bantu UMKM ini agar masuk online melalui Aplikasi Titipku. Kamu juga bisa posting usaha UMKM manapun agar tulang punggung perekonomian Indonesia semakin maju!Â
Titipku membantu Digitalisasi UMKM melalui Penjelajah untuk memajukan Perekonomian Indonesia. #AyoMenjelajah
Jelajah UMKM, Download Aplikasi Titipku!! Klik Link Di Bawah Ini
-
Angkringan Mbah Sukar, Mungkin Jadi Salah Satu Angkringan Tertua di Jogja – Titipku 24 June 2019[…] Baca artikel lainnya:Â Toko Pojok Pak Karsono […]