Titipku – Panas dalam merupakan penyakit yang umum terjadi dan bisa menyerang siapa saja, termasuk si kecil buah hati tercinta. Biasanya saat panas dalam menyerang akan menimbulkan rasa malas untuk menelan, karena tenggorokan terasa sakit dan gatal. Bahkan dalam kasus parah, panas dalam bisa menyebabkan sariawan yang meradang hingga sembelit.
Namun di sisi lain, jika tubuh tak mencerna makanan dalam waktu tertentu, tubuh akan kekurangan nutrisi penting. Konsekuensi yang terjadi yaitu kondisi pemulihan akan berjalan lambat. Pada kasus yang lebih lanjut, panas dalam akan semakin parah.
Untuk mengakali masalah tersebut, terdapat tips khusus bagi para ibu untuk menyiapkan makanan pereda panas dalam yang mungkin disukai buah hati. Dilansir melalui berbagai sumber berikut resepnya:
1. Agar-Agar Kelapa Muda
- 1 bungkus agar-agar
- 800 mL campuran air kelapa dan air mentah
- Daging kelapa muda, pilih yang testur lebih lembut
- 8 sdm gula pasir
- Campur air dan air kelapa diwajan
- Masukin gula dan agar-agar
- Masak hingga mendidih
- Campur daging kelapa muda yang dipotong kecil-kecil, aduk sebentar
- Campurkan sebungkus vanili, aduk rata
- Tuangkan pada wadah dan dinginkan
- Agar-agar siap disantap
2. Puding Gula Merah
- 1 bks agar-agar plain
- 3.5 gelas belimbing air
- 200 gr gula merah
- 5 sdm gula pasir
- sejumput vanili
- 1 butir telur
- kayu manis (optional)
- Rebus agar-agar bersama air, gula merah dan gula pasir
- Tambahkan sejumput vanili
- Setelah mulai mendidih masukan kocokan lepas telur
- Setelah mendidih tuang dalam cetakan
- Biarkan hingga beku