Titipku – Siapa tidak mau kaya? Punya banyak uang dengan hidup selalu berkecukupan, hunian nyaman, pikiran tenang dan bisa liburan! Kalau kita tidak kaya karena turunan, kita bisa kok memulai menjadi seorang yang kaya dengan kerja keras kita sendiri. Simak deh tips kaya muda dengan pelajari 5 level keuangan berikut ini yang dilansir dari Gatherich!
LEVEL 1: CARI UANG
Semua orang mulai dari level 1 dulu. Cari duit! Kalau tidak bisa cari duit, bagimana mau investasi? Buat makan sehari-hari aja masih mikir apa lagi yang investasi. Jadi lulus level 1 dulu ya, baru lanjut level 2.
LEVEL 2: TABUNG
Sebelum mulai investasi, kita harus bisa nabung dulu di level 2. Orang kadang sering remehin nabung. Padahal ini bagian penting banget lho! Kalau udah bisa nabung dengan benar, artinya kita sudah punya kapasistas untuk bisa berinvestasi dengan bijak. Karena itu, nunjukin kita udah bisa kontrol nafsu dan emosi untuk tahan gaya hidup sambil atur pengeluaran dengan cerdas. Skill yang sangat berguna di dunia investasi. Jangan skip level ini.
LEVEL 3: INVESTASI
Udah ngumpulin tabungan banyak, ayo mulai investasi! Masuk instrumen investasi yang sesuai kemampuan kamu. Bisa dilihat dari tujuan investasi kamu, investasi mau berapa lama dan modalnya berapa. Mngkin kamu akan ada di level 3 ini dalam 10 hingga 40 tahun. Ingat juga, investasi juga di diri kamu sendiri.
LEVEL 4: LIPAT GANDAKAN
Mulai melipat gandakan uangmu. Iya investasi itu melipat gandakan uang. Tapi di level ini sudah di berbagai tempat dan menambah penghasilan. Bahkan keuntungan investasi di tahap ini sudah dapat untuk modal investasi ke tempat lain. Di sini kamu difersifikasi investasi, punya banyak pemasukan dari investasi.
LEVEL 5: PERTAHANKAN
Jangan jadi orang kaya baru yang norak dan menghabiskan semua hasil investasimu terus balik lagi ke level 1. Sebenarnya level 5 ini dijalani di setiap level. Soalnya kadang lebih gampang cari duit daripada pertahanin atau kelola duit. Inilah kenapa kadang orang naik gaji terus tapi tetap tidak cukup terus. Makanya pertahanin dan kelola uangmu!
AYO buat suksesmu dari sekarang
Sukses bisa datang kapan saja dan dimana saja. Jangan tunda kesempatan itu. Tak ada kata terlambat untuk memulai. Yuk investasi saham sejak dini. Tak perlu bingung kemana menabung saham, karena Titipku juga memberikan penawaran nabung saham sejak dini dalam bentuk voucher saham. Gimana caranya?
Gampang banget. Kamu cukup rajin aja bertransaksi di Aplikasi Titipku, yaitu dengan Menjelajah, menjadi Jatiper, maupun menjadi Nitiper. Lebih lanjutnya, baca-baca artikel tentang saham lainnya seperti:
Kenapa Harus Nabung Saham? Baca Nih Biar Gak Galau