Titipku – Kecoa adalah salah satu hewan yang sangat dihindari. Tak sedikit pula yang yang “anti” dengan hewan yang satu ini karena dianggap jijik dan membawa penyakit. Mengingat kecoa sering hidup di tempat-tempat yang penuh kuman seperti tempat sampah atau selokan. Tapi banyak yang bertanya-tanya juga, kenapa kecoa bisa ada di dalam rumah, kamar mandi, gudang, bahkan kamar tidur.
nah, berikut alasannya. Diantaranya banyak juga yang tak menyadarinya.
1. Lembab
Kecoa menyukai lingkungan yang lembab dan gelap. Sumber air hingga uap air apapun, bisa menjadi umpan terbaik bagi kecoa untuk datang. Termasuk pipa atau saluran wastafel. Bahkan, unit AC yang bocor, genangan air, kebocoran atap, sampai tumpukan daun basah di luar rumah pun bisa mengundang hewan ini.
Apapun yang bisa berkontribusi menumbuhkan jamur, maka akan lebih mudah juga memancing kecoa untuk datang.
2. Aroma yang kuat
Mirip dengan semut maupun lalat, kecoa bisa memakan apa saja. Aroma makanan, meskipun sudah makanan sisa, bisa mengundang kecoa untuk datang. Bau yang tidak enak pun tetap disukai oleh kecoa, seperti bau sampah, cucian kotor, hingga pupuk kompos.
Jadi, disarankan untuk menjaga kebersihan ruangan dari makanan sisa ya. Sekalipun di tempat cuci piring maupun baju. Bau yang tak sedap, suka memanggil kecoa untuk datang. Jangan tunda cuci piring setelah makanan.
3. Ventilasi rumah tidak baik
Sistem ventilasi rumah yang buruk, membuat rumah menjadi cepat lembab. Hal ini akan membuat suhu di dalam rumah menjadi cenderung hangat, lembab, bahkan pengap. Kondisi ini menyebabkan kecoa menggunakannya sebagai tempat berkembang biak.
4. Pembuangan kamar mandi
Kamar menjadi menjadi tempat paling rawan untuk di datangi kecoa. Kebanyakan penyaluran pembuangan kamar mandi terhubung ke got, sehingga bisa menjadi akses bagi kecoa untuk masuk. Maka untuk menghindarinya, selalu rutin bersihkan seluruh area kamar mandi.
Bisa juga menyiasatinya dengan menggunakan saringan-saringan atau floor drain pada lubang pembuangan kamar mandi. Tapi ingat, floor drain juga harus rutin dibersihkan agar tidak mengundang kecoa untuk datang.
5. Tumpukkan Kertas
Tumpukkan kertas sering diangap hal yang biasa dan tidak mengkhawatirkan. Tetapi nyata tidak untuk mencegah kecoa datang. Kecoa ternyata bisa menganggap kertas sebagai makanan berserat yang “enak”.
Jika memiliki tumpukan kertas di tempat yang lembab atau gelap, sebaiknya dipindahkan atau dibuang saja sekalian ke tempat sampah. Tapi jika dirasa masih diperlukan, maka sebaiknya dimasukkan ke dalam plastik atau rak yang tertutup rapat dan tidak ada celah.
6. Makanan hewan peliharan
Nah, perlu menjadi perhatian besar bagi yang memiliki hewan peliharaan di rumah. Sebagai contoh makanan kucing atau anjing yang juga menarik perhatian kecoa. Selalu pastikan bahwa makanan-makanan itu disimpan dengan baik.
Pilih topless sebagai wadah agar bisa ditutup dengan sangat rapat. Jika menggunakan plastik, pastikan ikat dengan benar. Disarankan menggunakan dua sampai tiga plastik agar tidak tembus oleh gigitan kecoa.
Dengan banyaknya penyebab kecoa datang ke dalam rumah maupun kamar mandi, selalu rutin jaga kebersihan. Segerang buang sampah sebelum menumpuk dan jangan tunda cuci piring.
#dirumahaja
Sabun menjadi solusi yang tepat dan hal yang penting untuk membersihkan apapun. Jadi, jangan tunda pula untuk selalu sedia sabun di rumah. Apalagi sabun ada banyak varian mulai dari sabun cuci baju, cuci piring, hingga sabun untuk pel lantai. Semua produk sanitasi ada di aplikasi Titipku. Yuk, belanja kebutuhan sabun dan alat kebersihan di aplikasi Titipku.
Ayo belanja di Titipku aja!