Titipku – Rifki Aquarium terletak di desa Garung tepatnya di Jalan Dieng km 7 persis di tepi jalan. Walau terletak di desa namun isinya lumayan lengkap. Bagi yang hobi ikan hias tentu sangat senang jika berkunjung ke sini. Selain ikan hiasnya yang banyak jenisnya juga adanyanya perlengkapan aquarium.
Toko ini menjual aneka aquarium berbagai ukuran dari yang kecil sedang dan besar. Jika ditilik, seolah ada dua nama toko yaitu Rifki Aquarium dan Sita Koi, tapi sebenarnya satu toko lho. Nama rifki adalah nama pemilik toko. Sedangkan sita adalah nama anaknya.
Rifki aquarium lebih menjual aneka aquarium dan perlengkapannya. Sedangkan sita koi lebih ke ikan-ikan hiasnya. Mas Slamet Rifki atau yang akrab disapa Mas Rifki merupakan warga desa Tambi. Sebuah daerah dekat Dieng Wonosobo yang terkenal dengan hawa dingin dan kebun teh yang luas. For your information, produksi teh dari daerah ini disebut Teh Tambi. Mas Rifki sudah melakoni hobi ikan hias sejak kecil. Karena hobinya ini dia membuka toko ikan hias yang laris waktu itu. Khususnya pada waktu ikan koi sedang ramai-ramainya diburu pembeli.
Sebelumnya toko pertama ada di dekat rumah Mas Rifki itu sendiri yakni di Tambi. Karena merasa tempatnya kurang strategis dan kurang luas untuk ikan dan barang dagangannya, ia membuka toko lagi di Jalan Dieng ini.
Toko ini didesain memanjang dari utara ke selatan. Di sisi utara terdapat aquarium-aquarium dengan ukuran dan bentuk yang berbeda-beda. Ke selatan lagi ada bermacam-macam ikan hias seperti ikan cupang, ikan gold, ikan koi usia muda dan tua, dan lainnya. Lokasi paling selatan adalah tempat perlengkapan aquarium pakan ikan, obat ikan dan pasir.
Awalnya konsumen Toko Rifki ini adalah sesama yang hobi ikan hias. Namun semakin berkembang peminatnya dari instansi-instansi, hotel, cafe, serta perumahan. Biasanya di sudut rumah yang besar pasti ada ruang relaksasi berupa kolam yang butuh ikan hias dan batu atau tanaman hias. Hal seperti ini bisa menjadi obat stres setelah seharian bekerja.
Untuk membuat aquarium yang lengkap tentu dibutuhkan banyak item , yang utama ikan hias nya, baru alat penyaring atau filter air, pasir atau batu hias karang. Fungsinya selain sebagai hiasan juga menyaring kotoran. Lengkap juga dengan tanaman hias baik yang asli maupun yang tiruan dari plastik dan banyak lagi. Hal inilah yang menjadi target pasar Mas Rifki agar bisa terus mengembangkan toko aquarium dan ikan hiasnya ini.
Larisi UMKM Ini via Aplikasi Titipku!
Jutaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) selalu berharap usahanya bisa terus berkembang. Yuk larisi usaha mereka dengan membelinya melalui Aplikasi Titipku!
Artikel ini ditulis oleh : Achmad Gunadi
Direview oleh : Susi Setya