Titipku.com – Salah satu resep telur yang menjadi rekomendasi masyarakat nusantara ini berasal dari Aceh. Sajian telurnya bukan dari telur ayam lho! Tapi telur bebek. Namun jangan khawatir pada bau amis yang akan menyengat yah! Meski pakai telur bebek, telur berbumbu ini tidak akan berbau amis kok. Yuk tengok resep telur berbumbu berikut ini.
Bahan
Sebelum kamu mengeksekusi bahannya, pastikan kamu melengkapi bumbu-bumbu berikut ini. Kalau kamu ingin membelinya, kamu bisa menghubungi Titipku!
- 6 butir telur bebek
- ½ butir kelapa, parut
- 8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris halus
- 3 batang serai, iris halus bagian putihnya
- 2 butir jeruk lima ambil airnya
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus
Haluskan juga bumbu-bumbu berikut ini, ya! Bisa dipesan melalui Titipku! 😀
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 buah cabai merah
- 6 buah cabai rawit
- 1 cm jahe
- Garam secukupnya
Cara Membuat Telur Berbumbu
Pertama, kocok telur bebek sampai kuning dan putihnya tercampur rata. Masukkan kelapa parut dan bumbu yang dihaluskan. Beri air jeruk limau, aduk rata. Kemudian, panaskan wajan, lalu beri sedikit mintak. Tuang telur ke dalamnya, lalu ratakan. Masak dengan api kecil sambil ditutup. Tusuk-tusuk permukaan telur dengan garpu. Teruskan memasak sampai permukaannya padat. Selanjutnya, balikkan dengan hati-hati dengan hati-hati. Matangkan sisi sebaliknya sampai kuning kecokelatan. Terakhir angkat dan sajikan. Telur berbumbu siap untuk dinikmati hingga 4 orang.
Baca Juga Nih:
Beli Bahan Apa Saja dari Pasar
Demikian tadi resep telur berbumbu, masakan khas dari Aceh. Kalau ditempatmu namanya apa? Nah untuk kamu yang ingin membeli bahan apa saja dari pasar, bisa kamu bisa membelinya melalui Titipku! Bahan-bahan yang langsung dari pasar ini masih segar dan bisa kamu dapatkan dari rumahmu!
Dengan kamu membeli dari pedagang pasar, secara otomatis kamu telah mendukung tulang punggung Indonesia dalam memajukan perekonomian bangsa. 🙂
-
Resep Oseng Tempe Telur Puyuh – Info UKM Titipku 09 August 2018[…] Resep Telur Berbumbu, Masakan Khas Aceh […]