Titipku.com – Dingin-dingin laper? Mau yang panas tapi cuaca tidak mendukung? Tenang… tenang… siapkan diri untuk mengeksekusi bahan-bahan yang ada di dapurmu untuk membuat Sup Asam Pedas Makaroni. Resep turun temurun ini memang simpel dan bisa dinikmati kapan saja, paling cocok kalau lagi dingin-dingin gitu kan. š Nah daripada kelamaan, mending langsung intip resepnya saja.
Bahan:
- 500 gram tomat, rebus sampai layu
- 1/2 sendok makan saus cabe
- 1 sendok teh cabe merah bubuk
- 3 siung bawang putih haluskan
- 2 iris tipis jahe
- 200 gram wortel potong dadu kecil
- 3 buah jagung manis, sisir
- 100 gram kacang polong
- 3 buah sosis ayam, potong bulat
- 50 gram makaroni, rebus hingga matang, tiriskan
- 750 cc air kaldu ayam
- 650 cc air rebusan tomat
- garam dan merica bubuk, secukupnya
Cara Membuat Sup Asam Pedas Makaroni
- Rebus kaldu bersama air rebusan tomat, tomat saring hingga mendidih. Tambahkan saus cabe, cabe bubuk, bawang putih, garam, merica, dan jahe.
- Masukkan wortel, jagung manis, dan juga sosis ayam. Masak sampai mendidih.
- Sebelum diangkat, masukkan makaroni dan kacang polong. Angkat dan segera sajikan selagi panas.
Yuk Beli Bahan-BahanĀ Sup Asam Pedas MakaroniĀ dari Pasar!
Hai hai!! Buat kamu yang hobi masak ataupun masih belajar masak tak masalah untuk coba resep Sup Asam Pedas MakaroniĀ ini lho. Nah bahan-bahannya bisa kamu beli langsung dari pasar melalui Titipku. š
Kalau kamu di Jogja, kamu bisa pilih pasar sesuai kebutuhan kamu:
Pasar Beringharjo
Pasar Kranggan
Pasar Demangan
Pasar Sambilegi
Pasar Condongcatur
Pasar Prawirotaman, dll
Dengan kamu membeli dari pedagang pasar, secara otomatis kamu telah mendukung tulang punggung Indonesia dalam memajukan perekonomian bangsa.