Sudah mulai bosan dengan terong goreng yang gitu-gitu aja? Atau, lagi mager buat terong goreng tepung yang cukup ribet? Nah, mungkin ini tanda bahwa Moms harus coba resep masakan mudah berbahan terong yang baru, contohnya terong balado!
Terong balado adalah sajian yang pantang dilewatkan oleh para pecinta makanan pedas. Bagaimana tidak? Rasa pedas terong balado selalu menggugah selera. lalu, bahan untuk membuat resep terong balado ini juga sangat mudah dicari dan murah harganya! Tak hanya itu, terong balado juga termasuk dalam resep masakan mudah dan cepat. Artinya, resepnya mudah, dan tidak perlu waktu lama untuk mengolah.
Resep masakan mudah yang akan MinTip bagikan di sini adalah resep terong balado ala rumah makan Padang. Resep ini juga punya nama lain yakni resep balado terong ungu sederhana.
Terong balado ala rumah makan Padang memiliki rasa yang pedas dan berbeda dari terong balado yang berasal dari wilayah lain. Contohnya, rasa terong balado ini berbeda dengan resep terong balado pedas manis yang terkenal di wilayah Jawa Timur. Jadi, jangan salah resep ya Moms.
Nah tanpa berpanjang lebar lagi, berikut resep masakan mudah terong balado ala rumah makan Padang.
Resep Masakan Mudah Terong Balado Khas Rumah Makan Padang
Penyajian: 20-30 porsi
Durasi: 30 menit
Baca Juga:
Pilihan Resep Masakan Kampung yang Diolah dengan Metode Tumis
Resep Masakan Kampung Sederhana Berbahan Ayam Kampung
Resep Masakan Kampung Khas Jawa yang Wajib Dicoba
-
Siapkan Bahan Utama dan Bumbu
Kita tentu tidak akan bisa mencoba resep masakan mudah terong balado jika bahannya tidak lengkap. Oleh sebab itu coba lengkapi bahan-bahannya dulu yuk!
Moms bisa belanja bahannya dengan praktis pakai aplikasi loh. Contohnya, Moms bisa beli bahan-bahan yang ada di bawah ini lewat Titipku. Kenapa harus Titipku, karena belanja di Titipku itu praktis. Moms juga bisa mendapat jaminan kualitas produk segar jika beli di Titipku.
Berikut daftar bahan utama dan bumbu untuk membuat terong balado:
Bahan:
- 4 buah terong ungu
- Secukupnya minyak goreng untuk menggoreng dan menumis
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, memar
- 2 sdm air jeruk nipis
- 1 sdm kaldu ayam bubuk
Bumbu:
- 5 buah cabe merah besar
- 12 buah cabe rawit merah
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 buah tomat merah
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 sendok teh garam
Selanjutnya, setelah semua bahan siap, kita bisa ke tahap memasak.
-
Bersihkan Terong
Belah terong jadi dua bagian. Rendam terong dengan air garam beberapa saat. Setelah itu, tiriskan dan lap hingga terong kering. Pastikan memilih terong dengan ukuran sedang untuk mendapat tekstur terong yang renyah ya.
-
Goreng Terong
Setelah itu panaskan minyak, lalu goreng terong. Jangan goreng terlalu lama, takutnya terong lembek dan tidak crispy.
-
Giling Bumbu
Setelah itu sisihkan terong yang sudah hampir matang. Setelah itu, giling semua bahan bumbu sampai halus dengan blender.
-
Campur dan Olah Semua Bahan
Setelah itu, masukkan sekitar 100 ml minyak dalam wajan. Panaskan minyak dan masukkan bumbu halus jika sudah panas minyaknya.
Setelah bumbu sudah beraroma, masukkan daun jeruk, serai, dan kaldu. Aduk hingga rata lalu kecilkan api.
Pastikan minyak tampak kemerahan dan air bumbu sudah asat sebelum akhirnya masukkan terong dan air jeruk nipis. Sebelum disajikan, aduk semua bahan dan biarkan mendidih untuk beberapa saat.
-
Terong Balado Siap Disajikan
Terakhir, jika sudah matang, angkat terong balado dari wajan dan pindahkan ke piring saji. Selamat menikmati terong balado bersama seluruh anggota keluarga.
*****
Kesimpulannya, setelah melihat artikel di atas, resep terong balado memang mudah! Yuk lah langsung coba replikasi resep terong balado satu ini dengan bahan yang Moms beli lewat Titipku!
Download aplikasi Titipku di Google Playstore atau Apple Appstore.
-
Rasmi 14 March 2023Terima kasih ilmunya sangat bermanfaat, salam kenal dari saya https://zonalima.com
-
Pilihan Resep Masakan Sehari-hari untuk Moms – Titipku Blog 27 February 2023[…] Juga: Resep Masakan Mudah: Resep Terong Balado Pilihan Resep Masakan Kampung yang Diolah dengan Metode Tumis Resep Masakan Kampung Sederhana […]