Udah masuk musim hujan nih Moms. Kira-kira, makanan enak saat hujan yang paling Moms suka apa nih? Makanan enak saat hujan atau yang sering kita sebut sebagai comfort food tiap orang berbeda-beda.
Akan tetapi, sebagai warga Indonesia, makanan enak saat hujan bisa dipetakan menjadi 10 makanan yang akan MinTip bahas di bawah. MinTip juga menyertakan kesepuluh resep makanan enak saat hujan tersebut loh!
Yuk simak 10 resep makanan enak saat hujan berikut ini.
-
Bakso
Makanan enak saat hujan yang pertama adalah bakso. Bulatan daging bersama kuah dan taburan daun bawangnya memberikan sensasi sedap tersendiri. Pecinta bakso biasanya menyukai kuah bening dengan hanya disiram sambal yang membuatnya berkeringat! Jadi cepet hangat deh badan. Nah kalau Moms sendiri, gimana cara menikmati baksonya?
Bahan:
- 3 Siung Bawang Putih
- Kaldu Bakso Instan
- Minyak untuk menumis
- Sayuran sawi secukupnya
- Bihun, mie kuning, seledri, dan bawang goreng secukupnya
- 25 butir bakso
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga harum menggunakan minyak. Setelah itu, masukkan bakso dan sawi lalu tumis hingga agak layu.
- Tambahkan air secukupnya, lalu didihkan.
- Masukkan kaldu bakso instan, jangan lupa koreksi rasa. Jika sudah pas, tunggu hingga matang lalu matikan kompor. Bakso siap dihidangkan dengan isian mie dan topping irisan seledri dan bawang goreng.
Baca Juga:
– Jangan Kendor! Tips Berolahraga di Musim Hujan
– Tips Jitu Cegah Demam Berdarah di Musim Hujan
– Opsi Minuman yang Cocok Saat Musim Hujan
-
Mie Ayam
Makanan enak saat hujan yang kedua adalah mie ayam. Menikmati mie ayam paling enak memang bareng sahabat sambil ngobrolin masa depan. Soal jenis mie ayamnya sih favorit masing-masing ya, tapi kalau MinTip sih suka mie ayam khas Solo yang resepnya ada di bawah ini 😀
Bahan utama:
- 250 gram daging ayam rebus yang dipotong kotak-kotak
- 100 ml kecap asin
- 10 ml kecap manis
- 15 ml kecap inggris
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 1 ikat sawi hijau, potong dengan ukuran sedang
Bumbu:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 3 butir kemiri
- Gula pasir secukupnya
Minyak ayam:
- 100 ml minyak sayur
- 50 gram kulit dan lemak ayam
- 3 siung bawang putih, cincang
Kaldu:
- 2000 ml air
- 200 gram tulang ayam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- garam secukupnya
Cara membuat:
- Membuat kaldu ayam: Rebus tulang ayam dan 250 gram daging ayam yang akan dipakai untuk mie dengan 2000 ml air. Tambahkan merica dan garam. Masak hingga kuah mendidih dan ayam matang.
- Ambil daging ayam yang sudah direbus, kemudian potong dadu. Nantinya, daging ini akan jadi topping ayam di mie ayam yang dibuat.
- Selanjutnya, haluskan semua bahan bumbu. Panaskan sedikit minyak goreng, kemudian tumis bahan bumbu hingga harum.
- Masukkan daging ayam yang sudah direbus dan dipotong dadu, kemudian bumbui lagi dengan sedikit gula pasir. Jangan lupa koreksi rasa.
- Membuat minyak ayam: Tuang minyak sayur di wajan. Masukkan kulit dan lemak ayam. Masak dengan api kecil hingga kulit dan lemak ayam kering. Setelah kering, angkat kulit dari penggorengan, kemudian masukkan bawang putih cincang. Masak sampai bawang putih garing dan minyak ayam siap digunakan.
- Merebus mie dan sawi: Rebus mie telur/mie basah bersama sawi hingga lemas, kemudian saring dan tiriskan airnya.
- Siapkan mangkuk, kemudian masukkan 1 sendok minyak ayam. Aduk bersama mie dan sawi hijau. Kemudian, tambahkan air rebusan kaldu ke dalam mangkuk.
- Terakhir, tuangkan tumisan ayam di atasnya. Mie ayam siap disantap di cuaca yang dingin karena hujan.
-
Seblak
Ini dia favorit MinTip! Makanan enak saat hujan yang ketiga adalah seblak. Kuah kental makanan Sunda ini emang juara! Apalagi bahan yang menjadi cita rasanya benar-benar rempah pilihan yakni kencur. Moms suka seblak pakai level pedes biasa apa pedes banget?
Bahan:
- 6 potong ceker ayam yang sudah dibersihkan dan direbus matang
- 1 genggam kerupuk mentah, rendam dengan air panas
- 1 genggam makaroni yang direbus setengah matang
- 5 buah bakso sapi
- 1 butir telur
- 1 batang daun bawang
- 1 sdt bubuk cabai merk apapun
- gula, garam dan kecap manis secukupnya
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 buah cabai rawit
- 2 ruas kencur
Cara Membuat:
- Pertama, tiriskan kerupuk mentah yang sudah direndam dan sudah jadi agak lembek.
- Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, kemudian tuang air secukupnya.
- Masukkan ceker, kerupuk yang sudah direndam, bakso, dan makaroni ke dalam rebusan air bumbu. Masak hingga mendidih.
- Selanjutnya, tuang telur yang sudah dikocok lepas, aduk rata hingga kuah mengental.
- Masukkan bubuk cabai, gula, garam, dan kecap manis secukupnya.
- Tes rasa. Jika dirasa sudah pas dan bahan sudah matang sempurna, angkat dan pindahkan ke mangkuk. Seblak sederhana siap dihidangkan.
-
Capcay Kuah
Kalau ketemu sama makanan enak saat hujan satu ini, sudah deh babat habis! Apalagi isiannya sehat banget karena dari berbagai sayuran dan juga telur.
Bahan:
- 4 sdm minyak sayur
- 3 siung bawang putih yang dicincang halus
- 1 batang daun bawang yang diiris kasar
- 1 sdm ebi yang direndam air panas dan ditumbuk kasar
- 250 ml kaldu ayam
- 100 g kembang kol yang dipotong-potong
- 10 buah jagung muda yang dikupas dan dipotong
- 1 buah wortel yang diiris tipis
- 6 helai daun sawi yang sudah dibersihkan dan dipotong
- 2 buah jamur shitake yang diiris kasar
- 3 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm kaldu jamur bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt tepung kanji yang dilarutkan dengan sedikit air
Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga wangi dan warnanya berubah kekuningan.
- Masukkan daun bawang dan ebi, lalu aduk-aduk hingga wangi.
- Tambahkan kaldu ayam. lalu masukkan kembang kol, jagung muda dan wortel, masak hingga mendidih dan lunak.
- Masukkan sawi dan jamur, aduk hingga layu.
- Bumbui dengan saus tiram, kecap asin, kaldu jamur, merica dan garam. Didihkan sebentar.
- Tuangi larutan air dan kanji sedikit demi sedikit. Aduk hingga kental lalu angkat.
- Sajikan capcay kuah kental selagi hangat.
-
Sup
Hampir serupa sama capcay. Bedanya tidak pakai telur atau tepung maizena. Selain itu kuahnya bening segar! Paling menjadi favorit keluarga kalau lagi musim hujan. Salah satu sup yang nikmat dikonsumsi saat hujan menurut MinTip adalah sup kimlo khas Palembang 😀
Bahan:
- 250 gram ayam potong
- 1/2 siung bawang bombay, cincang
- 1 buah kentang
- 1 buah wortel
- 1 buah tomat
- 100 gram jamur, rendam dalam air
- Secukupnya soun
- 100 gram bakso (belah dua)
- 1 buah kapulaga
- 1 buah bunga lawang
- 2 batang daun seledri
- 1 batang daun bawang
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula
- Secukupnya air
- 1 sdm minyak
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 1 sdt lada bubuk
- 1/4 buah pala
Cara membuat:
- Haluskan bumbu.
- Siapkan panci. Masukkan minyak goreng, lalu masukkan bawang bombay. Setelah harum masukkan bumbu.
- Masukkan ayam, aduk rata, lalu masukkan air. Setelah ayam setengah empuk atau setelah 10 menit, masukkan kentang dan wortel yang sudah dipotong-potong, kapulaga, bunga lawang, garam dan gula.
- Aduk rata. Setelah kentang, wortel, dan ayamnya empuk, masukkan tomat, daun bawang, jamur, bakso dan soun. Masak hingga matang.
- Setelah matang, angkat dan sup siap disajikan.
-
Bakmi Godog / Bakmi Jawa
Selera masyarakat Jawa banget ini mah! Bakmi godog, bawang goreng, tambah cabe dan acar mentimun. Nikmatnya tiada tanding!
Bahan:
- 250 gram mie kuning basah yang diseduh dengan air hangat
- 150 gram daging dada ayam rebus/goreng
- 100 gram sawi hijau, potong-potong
- 200 gram kol, iris kasar
- 1 buah tomat merah, potong-potong
- 800 ml kaldu ayam
- 2 butir telur ayam
- 1 batang daun seledri yang diiris tipis
- 2 batang daun bawang yang diiris tipis
- 2 sdm kecap manis
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula pasir
- 4 sdm minyak, untuk menumis
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 sdt merica butiran
Topping:
- Bawang merah goreng
- Acar cabai, rawit, dan mentimun
Cara membuat:
- Panaskan minyak, kemudian tumis bumbu halus sampai harum dan matang.
- Masukkan sepertiga kaldu, lalu didihkan. Kemudian masukkan kol, sawi, tomat, aduk hingga setengah layu, dan sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur, aduk hingga berbulir.
- Setelah itu, tuang sisa kaldu, masukkan mie, kecap manis, gula garam, kemudian aduk rata. Jangan lupa untuk koreksi rasa dan tambahkan bumbu yang dirasa kurang jika diperlukan.
- Terakhir, tambahkan seledri dan daun bawang lalu aduk sebentar. Setelah matang, angkat.
- Mie godog Jawa siap dihidangkan dengan topping bawang goreng dan acar.
-
Soto
Tidak hanya cocok saat pagi hari, soto juga enak banget dinikmati pas lagi dingin dan hujan. Soto setiap daerah pasti punya ciri khas masing-masing. Kalau Ntip sih karena doyan semua ya hajar saja 😀
Bahan utama:
- 1 ekor ayam kampung
- 2 liter air
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, memarkan
- 1 sdt gula pasir
- 2 batang daun bawang, iris kasar
Bumbu halus:
- 7 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 sdt merica butiran
- 3 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 2 sdt garam
Isian:
- 100 g mie soun/suun, seduh air panas hingga lunak, tiriskan
- 150 g tauge, bersihkan
- Pelengkap:
- daun seledri iris halus
- bawang putih goreng
- jeruk nipis
- sambal rawit merah
Cara membuat:
- Potong ayam kampung menjadi 4 bagian, cuci bersih lalu tiriskan.
- Didihkan air dalam panci, masukkan potongan ayam dan rebus dengan api kecil.
- Untuk bumbu halus, tumbuk atau giling semua bahan bumbu hingga benar-benar halus.
- Panaskan 4 sdm minyak dalam wajan, tumis bumbu halus hingga matang dan harum.
- Saat dimasak, tambahkan gula pasir, daun salam, daun jeruk dan serai. Aduk hingga harum lalu angkat.
- Masukkan ke dalam rebusan ayam, masak dengan api kecil hingga daging ayam empuk. Tambahkan daun bawang, matikan api.
- Angkat ayam dan tiriskan, tunggu hingga agak dingin. Setelah itu, suwir- suwir daging ayam dan sisihkan.
- Pada tahap penyajian, ambil suun, tauge dan ayam suwir dalam mangkuk. Siram dengan kaldu panas. Taburi bawang putih goreng dan seledri.
- Soto ayam khas Semarang siap disajikan selagi panas dengan bahan pelengkap.
-
Gorengan
Mendoan panas pakai sambal kecap, tahu goreng, cireng, bakwan dan rekan gorengan lainnya endes banget dinikmati pas lagi hangat-hangatnya! Kalau MinTip sih paling suka makan pisang goreng kipas kalau pas hujan.
Bahan:
- 5 buah pisang kepok ukuran sedang
- 5 sendok makan tepung beras
- 5 sendok makan tepung terigu
- minyak goreng secukupnya
- ¼ sendok teh garam halus
- 3-4 sendok makan gula pasir
- ¼ sendok teh bubuk vanili
Cara membuat:
- Kupas pisang dan kerat tiga kali. Jangan sampai putus ujungnya. Tekan bagian yang tidak terpotong untuk membentuk bentuk kipas.
- Campur semua bahan lainnya, lalu aduk sampai konsistensinya pas dan tidak ada bagian yang menggumpal.
- Celupkan pisang ke dalam adonan tepung basah, kemudian goreng pisang dalam minyak panas sampai matang.
-
Jagung, Ketela, Ubi, Kacang, dan Pisang Kukus
Kalau di wilayah Yogyakarta, camilan ini biasa dijajakan menggunakan gerobak. Namun, Moms bisa membuatnya sendiri kok karena sangat simple tahapannya!
Bahan:
- Kacang tanah yang belum dipisahkan dari kulitnya
- Pisang
- Ketela
- Ubi ungu
- Ubi madu
- Kacang kedelai
- Jagung
Cara Membuat:
- Cuci semua bahan sampai bersih.
- Panaskan pengukus, lalu masukkan kesemua bahan dalam satu wadah, namun dikelompokkan agar mudah saat mengangkat.
- Ketahui bahwa waktu mengukus tiap bahan berbeda-beda. Bahan seperti pisang biasanya akan matang lebih cepat dari ubi, jadi pisang harus dipindahkan dari pengukus terlebih dahulu
-
Indomie Kuah Telur
Yak ini dia juara makanan paling cocok saat hujan! 😀 bisa dinikmati berbagai kalangan dengan harga yang ekonomis! Indomie kuah emang jadi jempolan makanan favorit saat musim hujan berkat kuah kentalnya dan empuk mie-nya!
Bahan:
- Indomie rebus dengan rasa yang sesuai selera
- 1 butir telur ayam/bebek
Cara Membuat:
- Panaskan air hingga mendidih, lalu masukkan mie instannya, masak hingga setengah matang.
- Jika sudah setengah matang, kecilkan api dan masukkan telur ayam/bebek. Jangan gunakan api besar karena nanti telur akan pecah.
- Moms juga bisa mengocok lepas telur di wadah lalu tuangkan sedikit demi sedikit ke panci yang berisi mie yang dimasak dengan api kecil. Cara ini akan membuat kuah mie lebih kental.
- Jika telur dan mie sudah matang sempurna, matikan kompor, lalu masukkan semua bumbu mie, aduk rata, lalu pindahkan mie rebus telur ke mangkuk. Indomie kuah telur siap dinikmati!
*****
Itulah daftar makanan enak saat hujan atau comfort food saat hujan yang bisa Moms coba buat sendiri di rumah. Jika Moms mau coba resep masakan enak saat hujan ini tapi bahannya kurang, Moms bisa belanja pakai Titipku aja. Dengan titip belanja di Titipku, Moms tak perlu keluar rumah dan hujan-hujanan untuk belanja bahannya.
Cusss download Titipku di Google Playstore atau Apple Appstore.
-
Buat yang Kuat!: Berbuka Pakai Aneka Resep Seblak Pedas – Titipku Blog 31 March 2023[…] Juga: 10 Resep Makanan Enak Saat Hujan, Nomor 3 Wajib Dibuat! Ini Bahayanya Jika Terlalu Banyak Makan Pedas Tak Cuma Pedas, Cabai Juga Banyak […]
-
5 Resep Kerang Bambu yang Wajib Moms Coba – 31 October 2022[…] Juga: – 10 Resep Makanan Enak Saat Hujan, Nomor 3 Wajib Dibuat! – Resep Nasi Goreng Rumahan Part 2: Resep Tanpa Bahan Tertentu – 3 Resep Lasagna yang […]