Sebentar lagi natal! Wah kira-kira Moms dan keluarga udah siapin apa aja nih? Pohon natal pasti udah terpasang dengan cantik dong? Kalau kue natal udah belum? Kalau belum, Moms bisa coba buat sendiri kok dengan resep kue natal pilihan MinTip berikut ini.
Ada lima resep kue natal di artikel ini. Kebanyakan, resep dilansir dari IDN Times dan juga Ruparupa. Tanpa berpanjang lebar lagi, berikut resepnya.
Resep Kue Natal Klapertaart
Resep kue natal yang pertama adalah Klappertaart. Makanan menyerupai puding ini adalah hidangan natal khas Manado, Sulawesi Utara. Klappertaart sendiri merupakan gabungan dari kata klapper yang artinya kelapa dan taart yang artinya kue.
Berikut resep klappertaart yang wajib Moms coba.
Bahan:
- 400 ml susu UHT
- 100 ml air kelapa
- 100 ml whipped cream cair
- 100 ml susu kental manis
- 75 gr gula
- 3 kuning telur
- 70 gr tepung custard
- 70 gr tepung maizena
- 1 sdt susu essence powder
- 100 gr kelapa muda
- 60 gr margarin
Topping:
- 3 putih telur
- 30 gr gula
- 1 sdt susu essence powder
- kacang almond
- kismis
Cara membuat:
- Campurkan susu UHT, kuning telur, susu kental manis, whipped cream cair, kuning telur, tepung custard, dan maizena.
- Jika sudah, saring campuran lalu tambahkan gula pasir. Masak dengan api kecil sampai meletup-letup. Matikan api tambahkan margarin dan kelapa muda aduk rata.
- Buat topping: Campurkan putih telur, gula, essence susu powder. Mixer dengan kecepatan tinggi hingga berbusa. Sisihkan.
- Siapkan cup aluminium foil, letakan adonan klapertart, lalu beri kocokan putih telur taburkan topping di atasnya.
- Siapkan 2 loyang. Loyang pertama berukuran besar. Isi loyang tersebut dengan air 1 ruas jari dan letakan loyang kedua dengan ukuran lebih kecil yang berisi adonan klapertart.
- Panggang klapertart selama 20 menit dengan suhu 175°C. Panggang sampai topping berwarna kecokelatan.
Resep Kue Natal Gingerbread
Kalau kita nonton kartun edisi natal, gingerbread atau kue jahe tidak pernah absen masuk ke layar. Bagaimana pun, kue satu ini menjadi hidangan wajib natal di luar negeri sana. Tak heran jika kue ini selalu muncul di produk budaya populer edisi natal, seperti film dan game. Berikut adalah resep kue natal gingerbread.
Bahan:
- 6 cangkir tepung terigu
- 4 sdt bubuk kayu manis
- 2 sdt garam
- 2 sdt baking soda
- 2 sdt jahe bubuk
- 2 butir telur
- 1,5 cangkir margarin cair
- 1,5 cangkir gula
- 1 cangkir molase
- 1 cangkir air
Bahan topping:
- 4 butir telur yang diambil putihnya
- 4 cangkir gula halus
- 2 sendok makan madu
- pewarna makanan putih, hijau, atau merah
Cara membuat:
- Campurkan semua bahan utama dalam sebuah wadah. Campur rata lalu tutupi dengan plastic wrap. Simpan semalaman dalam kulkas
- Keesokan harinya, keluarkan adonan dan gilas dahulu. Kemudian potong dengan cetakan sesuai selera.
- Panggang selama 8 menit dengan suhu 180 derajat Celsius.
- Untuk hiasannya, campurkan semua bahan hingga merata dan teksturnya menyerupai cream padat.
- Masukkan ke dalam piping bag, hiasi kue sesuai selera. Kue jahe siap disajikan.
Resep Kue Natal Strawberry Thumbprint
Kue natal satu ini memiliki bentuk seperti sarang burung. Bentuknya seperti kubah setengah lingkaran yang bagian atasnya masuk ke dalam. Pinggiran kue ini bertabur keju sehingga menyerupai serat-serat sarang burung. Sementara untuk bagian atas yang masuk ke dalam diisi dengan selai strawberry. Penasaran dengan rasanya? Coba buat sendiri yuk dengan resep di bawah ini!
Bahan:
- 100 g salted butter
- 50 g margarin
- 120 g gula halus
- 1 butir kuning telur
- 225 g tepung terigu protein rendah
- 20 g susu bubuk
- 20 g tepung maizena
- 1/2 sdt baking powder
Bahan olesan:
- 50 g keju parut
- 1 butir putih telur
Cara membuat:
- Masukkan gula halus, butter, dan margarin ke dalam satu wadah. Aduk memakai mixer sampai adonan terlihat pucat.
- Tambahkan kuning telur dan aduk kembali memakai mixer sampai tercampur rata.
- Bila sudah merata, masukan susu bubuk, tepung terigu, tepung maizena, dan baking powder dengan cara diayak. Aduk kembali sampai rata memakai spatula.
- Bila adonan sudah jadi, giling sampai memiliki ketebalan yang rata, lalu cetak membentuk kubah setengah lingkaran. Tambahkan keju parut di atasnya agar terasa lebih lezat.
- Letakan kue yang telah dicetak tersebut di atas loyang. Lalu, tekan bagian tengah adonan sampai cekung ke dalam.
- Masukkan cetakan terssebut dan panggang dengan suhu 160 derajat celsius selama 15 menit.
- Bila sudah matang, isi bagian yang cekung itu dengan selai strawberry. Kemudian, masukan ke dalam oven lagi dengan suhu 150 derajat celsius selama kurang lebih 5-10 menit, sampai kue terlihat berwarna keemasan.
- Keluarkan dari oven dan diamkan sebentar. Strawberry thumbprint cookies siap disajikan.
Resep Kue Natal Christmas Tree Cupcake
Siapa tak suka cupcake, kue satu ini selalu menjadi primadona tiap kali hadir di meja saji. Bagaimana jika cupcakenya punya topping yang menyerupai pohon natal? Wah pasti cantik dan enak tentunya! Berikut resep christmas tree cupcake.
Bahan:
- 65 g margarin
- 50 g butter
- 80 g gula pasir
- 2 butir telur
- 2 sdt baking powder
- 20 ml minyak sayur
- 1/4 sdt vanilli
- 30 g coklat bubuk
- 175 g tepung terigu
- 115 g susu cair cokelat
Bahan butter cream:
- Mentega putih 250 g
- Gula halus 100 g
- Susu kental manis 5 sdm
- Pewarna hijau secukupnya
Cara membuat:
- Kocok margarin, telur, butter, dan vanilli sampai tercampur rata menggunakan mixer.
- Masukkan minyak sayur dan aduk kembali sampai merata.
- Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder dengan cara diayak. Lalu, tambahkan susu cair secara bergantian sambil terus diaduk.
- Bila sudah merata, tuangkan adonan ke dalam cetakan bolu kecil cukup sampai ¾ bagian.
- Masukkan ke oven dan panggang dengan suhu 170 derajat celcius selama 25 menit. Pastikan sebelumnya Moms telah memanaskan oven selama beberapa menit.
- Bila sudah jadi, dinginkan terlebih dahulu. Setelah itu, Hiasi dengan butter cream yang sudah dibuat.
- Cara membuat butter cream cukup simpel, tinggal masukkan bahan dan kocok hingga krimnya kokoh.
- Setelah itu, masukkan ke piping bag dan tinggal digunakan untuk menghias cupcakenya hingga berbentuk menyerupai pohon natal.
Baca Juga:
– Harga Sembako Naik Jelang Natal! Antisipasi Sekarang
– Resep Camilan Praktis untuk Rayakan Hari Natal
– Ide Parsel Natal
Resep Kue Natal Putri Salju
Resep kue natal yang terakhir adalah putri salju. Tak hanya hadir saat Lebaran, kue putri salju juga hadir saat natal. Kue ini jadi senada dengan tema natal yang mana di luar negeri selalu hadir saat musim salju. Berikut resep kue putri saljunya.
Bahan:
- 200 g tepung terigu protein sedang
- 150 g mentega
- 50 g tepung maizena
- 30 g keju parut
- 20 g susu bubuk
- 2 butir telur yang diambil kuningnya
- gula halus sesuai selera
Cara membuat:
- Campurkan mentega, gula halus, dan telur dengan mixer sampai halus.
- Tambahkan keju paurt, tepung terigu, maizena, dan susu bubuk ke dalamnya, kemudian aduk kembali.
- Bulatkan adonan, kemudian letakkan di atas loyang.
- Panggang dengan suhu 150 derajat Celsius hingga warnanya kuning keemasan.
- Jika sudah, angkat dan diamkan sebentar. Terakhir, baluri dengan gula halus. Bola salju siap disajikan.
*****
Nah kira-kira Moms mau coba buat kue yang mana nih? Apapun kue yang mau coba dibuat, jangan lupa untuk belanja bahannya di Titipku ya!
Kenapa harus Titipku? Karena belanja di Titipku itu praktis. Selain itu, ada beragam promo menarik yang bisa Moms cek di sini!
Mau? Yuk download Titipku di Google Playstore atau Apple Appstore.
-
3 Resep Masakan Natal Spesial untuk Keluarga Moms – 23 December 2022[…] Juga: Resep Kue Natal Sederhana dan Wajib Tersedia Harga Sembako Naik Jelang Natal! Antisipasi Sekarang Resep Camilan Praktis untuk Rayakan Hari […]