Titipku –Air kelapa, apabila dikonsumsi pada waktu berbuka puasa akan memberikan banyak manfaat bagi tubuh kita. Tidak hanya menyegarkan, jenis minuman yang satu ini juga mengandung mineral yang penting bagi tubuh. Air kelapa juga memiliki banyak manfaat lain, mulai dari menangkal radikal bebas hingga menurunkan risiko penyakit jantung.
Lantas, apa saja manfaat sehat yang bisa didapat dari berbuka puasa dengan air kelapa? Simak informasi berikut ini
-
Baik untuk Penderita Diabetes
Bagi penderita diabetes, tentu harus mengontrol pola makan. Karena dengan mengkonsumsi terlalu banyak kalori dapat menyebabkan peningkatan kadar gula darah, dan hal ini harus dihindari, terutama jika kamu menderita diabetes tipe-2.
Maka disinilah air kelapa aman untuk dikonsumsi bagi penderita diabetes. Karena air kelapa termasuk minuman rendah kalori dengan sejumlah nutrisi yang membantu mengendalikan nafsu makanmu. Air kelapa secara efektif dapat menyerap glukosa dan mencegahnya memasuki aliran darah. Dengan mengonsumsi air kelapa saat buka atau sahur, nafsu makanmu akan lebih terkendali, sehingga selain bisa lancar menjalankan puasa, kamu jadi tidak belebihan makan dan memperparah penyakit diabetes.
-
Menurunkan Berat Badan
Metabolisme yang tidak sehat atau lemah ternyata dapat menghalangimu menurunkan berat badan. Maka kamu perlu mengonsumsi banyak cairan tubuh untuk meningkatkan metabolisme.
Kamu bisa minum air kelapa hijau, tidak hanya efektif untuk mempercepat metabolisme yang lambat, tetapi juga dapat mengurangi nafsu makan. Air kelapa juga memiliki kandungan nol lemak yang membuatnya aman dikonsumsi semua orang tanpa menambah berat badan. Meskipun mengandung sedikit kalori tetapi itu tidak akan mempengaruhi kenaikan berat badan. Jadi, bagi kamu yang ingin memanfaatkan puasa sebagai ibadah dan momen untuk diet, kamu bisa mengonsumsi air kelapa untuk membantu dua tujuanmu tersebut.
Baca Juga: Ini Makanan Lezat Berbahan Ampas Kelapa
-
Meningkatkan Pencernaan
Semakin banyak cairan yang dikonsumsi, maka akan semakin banyak manfaatnya bagi pencernaan. Dengan mengkonsumsi air kelapa, perut dan pencernaan akan terasa sehat. Bukan hanya mendapatkan jumlah cairan yang diperlukan tetapi serat yang ditemukan dalam air kelapa juga dapat membantu mengatasi gangguan pencernaan. Dengan tidak adanya gangguan perncernaan, puasamu akan terasa lebih lancar.
-
Mengontrol Tekanan Darah Tinggi
Peningkatan tekanan darah dapat mempengaruhi kesehatan jantung. Maka ahli gizi merekomendasikan untuk mengkonsumsi air kelapa yang mengandung nutrisi untuk mengobati masalah kesehatan kronis seperti tekanan darah. Elektrolit alami yang ditemukan dalam air kelapa akan membantu menangkal faktor yang berkontribusi terhadap tekanan darah tinggi. Jika tekanan darah terkendali, maka kamu bisa menjalani puasa tanpa terserang penyakit, sehingga lebih lancar.
*****
Wah, rupanya air kelapa sangat membantu menjaga kesehatan kita ya. Dengan tubuh kita yang sehat, tentu puasa akan terasa lebih lancar.
Nah, Kamu bisa membeli kelapa muda dan olahannya melalui Aplikasi Titipku. Jika kamu menggunakan aplikasi Titipku kamu bisa berbelanja tanpa perlu keluar rumah. Terlebih dalam pandemi COVID-19, pemerintah sudah menghimbau bagi masyarakat Indonesia untuk tetap #DiRumahSaja.
Yuk belanja dari rumah melalui Titipku. Download di sini.