Tak lengkap rasanya jika merayakan tahun baru tanpa menikmati makanan khas tahun baru. Biasanya, di Indonesia, perayaan tahun baru akan ditemani oleh acara bakar jagung dan daging. Rupanya, di negara lain, mereka punya makanan khas yang dikonsumsi selama tahun baru juga loh Moms. Yuk simak makanan khas tahun baru di berbagai negara yang dikutip dari Merdeka berikut ini.
-
Spanyol – Buah Anggur
Warga kota-kota besar di Spanyol merayakan tahun baru dengan bersuka ria di lapangan utama sambil melahap anggur. Warga menyantap 12 buah anggur sambil menjelang detik-detik tahun baru. Tujuannya adalah untuk mendapatkan 12 bulan yang manis sepanjang tahun.
-
Filipina – 12 Buah Berbentuk Bulat
Orang Filipina menganggap benda-benda yang berbentuk bulat sebagai tanda keberuntungan, sebab bentuknya mirip dengan uang koin. Pada saat tahun baru mereka mengenakan baju bermotif polka dot dan memajang benda-benda berbentuk bulat. Tak hanya itu, mereka juga akan menyajikan dan mengonsumsi kue-kue berbentuk bulat sebanyak 12 buah untuk menyimbolkan keberuntungan.
-
Jepang – Toshikoshi Soba
Untuk merayakan tahun baru, warga Jepang akan menyantap toshikoshi soba. Soba yang melambangkan umur panjang karena bentuknya yang panjang dan tak terputus, sama dengan filosofi mi panjang umur di China. Toshikoshi soba biasa disajikan panas dengan kaldu manis dan gurih, topping nori (rumput laut), kamaboko, atau telur.
-
Polandia – Ikan Herring
Warga Polandia akan merayakan tahun baru dengan hidangan ikan herring. Ikan ini memiliki warna sisik keperakan yang mengingatkan pada uang logam perak, melambangkan kekayaan dan kemakmuran di tahun baru. Ikan herring yang melimpah di Eropa Barat juga menandakan harapan untuk tahun baru dengan rezeki yang melimpah ruah.
-
Skotlandia – Wiski, Roti hitam, dan Shortbread
Skotlandia punya tradisi yang disebut Hongmanay saat tahun baru. Saat malam pergantian tahun, orang-orang Skotlandia akan saling berkunjung ke rumahtetangga untuk pertama kalinya di tahun yang baru. Kunjungan ke rumah tetangga disertai dengan oleh-oleh berupa arang untuk perapian, wiski, roti hitam (sejenis kue buah berwarna hitam), dan shortbread. Makanan yang bermacam-macam ini merupakan simbol keberuntungan yang bermacam-macam bagi si pemilik rumah.
-
Belanda – Oliebollen
Warga Belanda biasa menyambut datangnya tahun baru dengan hal-hal manis. Karena itulah mereka menyantap oliebollen. Kue goreng yang masih satu keluarga dengan donat ini disajikan pada malam tahun baru dan biasanya dicampur dengan apel yang dipotong dadu, kismis, atau manisan kulit jeruk.
-
Jerman – Glucksschwein
Babi adalah simbol keberuntungan dan kemakmuran di Jerman. Glucksschwein adalah kue manis berbentuk babi ini merupakan perlambang dari tahun baru yang ekstra manis.
-
Amerika Serikat – Sayuran hijau
Perayaan tahun baru di Amerika Serikat melibatkan sayuran hijau. Warga negeri Paman Sam biasa menyantap makanan dari sayuran berdaun hijau yang warnanya mirip dengan lembaran uang kertas untuk merayakan tahun baru.
-
Yunani – Vassilopiita
Di Yunani perayaan tahun baru bertepatan dengan Festival St. Basil, salah satu pendiri gereja Yunani ortodoks. Orang Yunani menyiapkan hidangan khusus yang diberi nama Vassilopiita atau kue St. Basil. Dalam kue ini dimasukkan sekeping koin emas. Siapapun yang mendapat potongan kue dengan koin di dalamnya akan mendapat keberuntungan di tahun yang baru.
-
Korea – Tteok-guk
Warga Korea menyantap sup bening panas yang disebut Tteok-guk. Tteok-guk ini berisi irisan-irisan tipis kue beras yang melambangkan umur panjang. Karena itu, jika ingin panjang umur sup tahun baru ini harus disantap sampai habis.
-
Meksiko – Tamales
Tamales adalah hidangan yang hampir selalu ada dalam acara-acara spesial di Meksiko. Tamales adalah sejenis roti pipih dari jagung yang diisi dengan daging, keju, dan bahan pangan lain. Lalu dibungkus daun pisang atau kulit jagung. Menjelang tahun baru, para wanita di Meksiko biasanya membuat ratusan bungkus tamales untuk hidangan pesta. Pada momen seperti ini, biasanya tamales disantap bersama sejenis sup penghilang mabuk yang disebut menudo.
Selain tamales, warga Meksiko juga punya kebiasaan menyajikan rosca de reyes. Rosca de reyes adalah sejenis roti berbentuk cincin dengan taburan buah kering. Bagian dalam roti menyembunyikan sejumlah perhiasan kecil. Siapa pun yang menemukannya bakal memperoleh keberuntungan di tahun mendatang.
-
Italia – Cotechino con Lenticchie
Warga Italia merayakan tahun baru dalam festival La Festa di San Silvestro. Biasanya makanan tradisional seperti cotechino con lenticchie selalu ada di perayaan seperti ini. Cotechino con lenticchie sendiri adalah masakan yang terdiri dari sosis dan lentil rebus. Selain hidangan itu, beberapa keluarga menghidangkan kuliner dari kaki babi yang disebut zampone.
-
Austria – Anak Babi Panggang
Orang Austria biasa menyiapkan hidangan tahun baru berupa anak babi panggang yang disebut Sylvesterabend. Mereka juga menghias meja makan dengan marzipan kecil berbentuk babi. Babi sendiri dianggap sebagai simbol kemajuan dan kemakmuran.
-
Swedia – Puding Nasi
Saat Natal dan tahun baru, orang-orang Swedia menyajikan puding nasi dengan almond tersembunyi di dalamnya. Menurut kepercayaan mereka, siapapun yang menemukan almond tersebut bakal memperoleh keberuntungan selama 12 bulan ke depan.
*****
Itulah makanan khas tahun baru yang ada di berbagai belahan dunia. Kalau Moms, mau merayakan dengan hidangan apa? Apapun hidangannya, pastinya Anda perlu belanja bahan dasarnya kan? Nah daripada ribet ke pasar, mending belanja pakai Titipku saja. Belanjanya praktis, promonya menarik, diantarnya tepat waktu juga. Penasaran? Download Titipku di sini!