Lipatan pada dagu atau yang sering disebut double chin kerap menurunkan kepercayaan diri seseorang. Bagaimana tidak, kondisi ini sangat mengganggu penampilan dan menghilangkan bentuk asli dari wajah kita.
Salah satu faktor munculnya dagu berlipat ini adalah kenaikan berat badan karena lemak menumpuk di bawah dagu. Selain kenaikan berat badan, faktor lain seperti genetik dan usia yang membuat elastisitas kulit menurun juga menjadi penyebab munculnya double chin. Meskipun tidak merugikan secara kesehatan, tapi hal ini bisa memengaruhi kepercayaan diri seseorang.
Memang, banyak produk kesehatan yang bisa menghilangkan double chin ini. Akan tetapi jika kamu tidak memiliki cukup uang, biaya perawatan yang dikeluarkan akan sangat membebani.
Sebelum benar-benar mengambil perawatan, lebih baik lakukan perawatan untuk mengatasi double chin yang alami berikut ini:
-
Mengadahkan Kepala
Dilansir dari Liputan6.com , mengadahkan kepala bertujuan untuk mengencangkan bagian dagu sehingga double chin dapat berkurang. Caranya, tadahkan kepala ke atas kemudian regangkan dagu hingga bagian bawah dagu terasa ditarik. Kamu juga bisa mengerucutkan bibir seperti ingin mencium untuk memudahkan peregangan. Lakukan hal tersebut sampai 10 detik, lalu lemaskan dan kembalikan kepala ke posisi semula. Ulangi gerakan ini selama 10 hingga 15 kali.
-
Menjulurkan Lidah
Tujuan dari cara ini adalah untuk mengencangkan bagian lemak di dagu sehingga bisa menjadi otot. Kamu perlu untuk menjulurkan lidah sejauh yang kamu bisa. Setelah itu, arahkan lidah ke atas mengarah ke hidung. Tahan selama 10 detik kemudian kembalikan ke posisi semula. Ulangi gerakan ini selama 10 hingga 15 kali.
Baca Juga: Mitos atau Fakta, Sering Makan Alpukat Bikin Gemuk?
-
Pijat Bola
Cara ini prinsipnya sama dengan alat pijat yang banyak dijual di pasaran. Bedanya, kamu tidak perlu membeli produk tersebut dan hanya menggunakan bola berdiameter kurang lebih 20 cm. Letakkan bola tersebut di bawah dagu, kemudian tekan dagu ke bola tersebut. Hal ini bertujuan untuk menghancurkan gumpalan lemak di bawah dagu. Ulangi langkah ini sebanyak 25 kali dan dianjurkan untuk melakukannya setiap hari.
Baca Juga: Mitos atau Fakta, Minum Es Bikin Gemuk?
-
Memperhatikan Pola Makan
Hal ini bisa dilakukan jika penyebab utama munculnya double chin Anda karena kenaikan berat badan. Menjaga pola serta memperhatikan kandungan makanan bisa menghilangkan lipatan dagu ini. Jika ingin menurunkan berat badan sekaligus double chin, disarankan untuk banyak makan sayuran dan buah, hindari makan gorengan dan makanan cepat saji lainnya, kurangi makanan yang mengandung gula serta makan makanan berprotein seperti bebek atau ikan.
Nah, itulah tadi cara mudah yang bisa dilakukan untuk menghilangkan double chin. Kamu bisa memulainya dengan tips menjaga pola makan. Kamu bisa beli sayur dan buah di Titipku. Aplikasi belanja online ini memungkinkanmu belanja sayur dan buah #DariRumah. Nanti, ada kurir Titipku yang bernama Jatiper yang akan membelikan dan mengantarkan pesananmu.
Cuss download Titipku sekarang!