Titipku – Siapa yang tak tahu pasar ikonik Kota Yogyakarta yaitu Pasar Beringharjo, Pasar yang menjadi salah satu ikon wisata Yogyakarta ini memiliki beragam produk yang diperjual belikan. Produk paling terkenal di Pasar Beringharjo yaitu produk batik baik yang sudah menjadi baju atau celana dan kain. Selain itu terdapat penjual produk barang-barang fashion seperti tas, sandal, dan dompet.
Tak lupa, di Pasar Beringharjo terdapat banyak jajanan tradisional yang ditawarkan lho! Sedperti gudeg, sate kefre, dan jajanan pasar lainnnya. Sebelumnya Pasar Beringharjo hanya buka sampai sore hari. Namun dengan pengembangan pelayanan kini Pasar Beringharjo buka hingga malam hari.
Menurut Mediaindonesia.com Pasar Beringharjo buka hingga malam, khususnya sisi barat yang menjual baju dan aksesoris, dipastikan tetap beroperasi hingga malam hari, bahkan saat bulan Ramadhan.
“Pasar tetap akan buka malam seperti yang sudah berjalan selama ini. Justru ini adalah kesempatan yang baik bagi pedagang,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Yogyakarta, Maryustion Tonang di Yogyakarta, Sabtu (12/5).
Nah apa aja sih yang bisa kamu cari di Pasar Beringharjo?
Dilansir melalui Sewamobiljogja.id berikut 5 ragam produk yang bisa diburu di Pasar Beringharjo Yogyakarta:
1. Ragam Produk Batik
Jogja memang terkenal dengan batiknya. Jadi wajar saja jika pasar terbesar di Jogja ini menjadi pusat penjualan produk dari batik. Semua koleksi batik ini bisa anda beli di lantai 1. Jadi ketika anda akan membeli batik di Beringharjo, anda bisa langsung menuju ke lantai 1. Semua produk dari batik bisa anda temukan, mulai dari yang harga ribuan hingga jutaan.
2. Barang Antik dan Kuno
Barang antik dan kuno juga bisa anda bawa pulang dari pasar ini. Untuk membeli barang antik di Beringharjo anda bisa langsung menuju lantai 3. Di lantai 3 ini semua pedagang barang-barang antik berkumpul. Anda tinggal menentukan pilihan barang antik mana yang ingin dibeli.
3. Perhiasan atau Emas
Perhiasan berupa emas atau perhiasan dari kerajinan tangan juga bisa dapat dibeli di sini. Untuk membeli perhiasan dari kerajinan tangan anda harus menuju ke lantai 4. Di sini juga ada banyak aneka ragam kerajinan tangan yang unik-unik. Sebagian kerajinan tangan ini dibuat sendiri oleh warga Jogja.
4. Fashion
Pakaian, celana, topi dan kebutuhan sandang lainnya juga bisa didapatkan di Beringharjo. Jika ingin membeli kebutuhan sandang, anda cukup pergi ke lantai 1. Di lantai 1 ini sangat lengkap kebutuhan sandang yang bisa anda gunakan. Pakaian yang dijual di sini juga memiliki nilai-nilai seni tersendiri.
5. Sembako
Kebutuhan dapur seperti beras, sayur, buah dan ikan bisa langsung anda beli di pasar ini tepat di lantai 4. Jadi pasar yang satu ini tidak hanya menjual barang-barang untuk oleh-oleh. Pasar ini juga merupakan tempat masyarakat sekitar memenuhi kebutuhan pokoknya. Kebutuhan pokok ini harganya juga relatif terjangkau.
Karena pandemi COVID-19, tentu saja kita diharuskan untuk #DiRumahSaja. Hal tersebut dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona. Namun janga khawatir jika kamu belum sempat mengunjungi Pasar Beringharjo untuk memburu prodik-produk di dalamnya. Kamu bisa membeli produk-produk di Pasar Beringharjo melalui Titipku!
Kamu bisa Titip Belanja Apa Aja produk dari Pasar Beringharjo baik sayur, buah, daging, maupun sembako tampa khawatir harga yang tinggi. Karena Harga produk² yg Anda beli tidak di mark up (sesuai harga asli dari pedagang pasar).
Apa itu Titip Belanja Apa Saja?
Fitur terbaru yang dikeluarkan oleh Titipku ini memudahkan kamu untuk berbelanja di Pasar Beringharjo tanpa harus datang ke pasar. Caranya bagaimana? Kamu cukup klik link https://titipku.page.link/bmuY untuk melakukan pemesanan barang seperti sayur, buah, daging, dan sembako. Menariknya, harga produk-produk yang kamu pesan sesuai harga asli. Tidak ada mark up ketika kamu belanja di sini.
Cukup dengan melakukan deposit minimal Rp50.000 pesananmu akan diantarkan oleh Titipku. Mudah, bukan?
Bagi kamu yang belum memiliki Aplikasi Titipku, kamu dapat download disini melalui smartphone kamu. Ayo nikmati belanja mudah di Pasar Beringharjo. Jangan biarkan kerinduanmu di Beringharjo terhempas begitu saja. Karena Jasa Titip – Titipku ada untuk kamu!