Titipku – Selama masa pandemi, ternyata tanaman menjadi hal yang difavoritkan bagi sebagian besar kalangan. Ada yang jatuh cinta pada tanaman-tanaman indoor, ada yang jatuh cinta pada jenis tanaman merambat supaya menghiasi dinding ruangan atau pagar depan rumah, ada pula yang gemar mengumpulkan bibit pohon untuk kembali ditanam di halaman.
Berikut ini adalah beberapa pilihan tanaman agar membuat hunianmu kian rindang.
Ketepeng Kencana
Jenis tanaman satu ini merupakan pohon yang tajuknya mendatar dan berlapis-lapis. Dikutip dari faunadanflora.com, pohon ketepeng kencana mampu menyerap polusi dengan cukup baik. Kamu pasti sering menemukan pohon ketepeng kencana yang ditanam di pinggir jalanan atau taman kota. Namun jangan salah, ketepeng kencana juga sangat cocok untuk ditanam di halaman rumahmu, lho! Daunnya kecil-kecil dan jarang tetapi mampu meneduhkan saat mentari yang terik sekalipun. Kamu bisa menanamnya tepat di pojok halaman dan taruh beberapa pot dengan beragam tanaman cantik di sekelilingnya untuk membuat tampilan halamanmu semakin cantik.
Flamboyan
Flamboyan juga merupakan pohon peneduh yang bisa dijadikan sebagai alternatif pohon untuk menghiasi halaman rumahmu. Pohon ini akan terlihat biasa saja kalau tidak berbunga karena penampilannya tidak jauh berbeda dengan pohon lainnya. Tajuk flamboyan juga melebar dan dipenuhi dedaunan. Kalau tiba masanya berbunga, pohon ini akan terlihat sangat cantik dengan bunga-bunganya yang berwarna jingga kemerahan. Kalau halaman rumahmu cukup luas, pohon flamboyan ini sangat cocok ditanam menghiasi halaman rumahmu. Ini karena sifatnya yang akan tumbuh melebar.
Kiara Payung
Mirip dengan ketepeng kencana, pohon kiara paying juga sering sekali dijumpai di pinggil jalan. Daunnya yang padat serta tajuknya yang lebar cocok ditanam di halaman rumah. Dikutip dari kumparan.com, pertumbuhan daun pohon kiara payung berbentuk bulat dan simetris secara otomatis tanpa perlu pemangkasan. Sebagai tambahan, pohon kiara payung juga mempunyai kemampuan menyerap karbon dioksida yang dinilai baik. Ini membuatnya direkomendasikan oleh banyak desainer lanskap taman sebagai pohon peneduh.
#dirumahaja
Bagaimana? Sudah ada pandangan mau menanam pohon yang mana untuk menghiasi halaman rumahmu? Kini, sudah banyak bibit pohon yang diperjualbelikan, sehingga memudahkanmu jika ingin menanamnya di rumah. Jangan salah, di aplikasi Titipku, kamu juga bisa memesan bibit tanaman, lho! Caranya mudah, kamu hanya perlu mengunduh aplikasi Titipku dan membuat akun atas namamu. Setelah itu, ketik kata kunci di kolom pencarian dan kamu bisa langsung memesannya melalui telepon pintar. Ada banyak bibit tanaman yang dipasarkan oleh para pegiat UMKM. Menarik, kan? Ajak keluargamu berbelanja di Titipku sekarang juga.