Sejak perayaan Idul Fitri 2023 lalu, sejumlah harga bahan pokok mengalami peningkatan harga. Sayangnya, beberapa produk masih tetap mahal pasca Lebaran, seperti telur ataupun bawang merah. Kabar baiknya, harga bawang merah hari ini di beberapa pasar mitra Titipku sudah mulai turun dan ada di bawah rata-rata.
Rata-rata Harga Bawang Merah di DKI Jakarta
Berdasarkan aplikasi Informasi Pangan Jakarta, rata-rata harga bawang merah per Senin (19/6) di DKI Jakarta adalah Rp45.553/kg. harga di hari Senin ini naik sekitar Rp803 dari hari sebelumnya (18/6). Artinya, pada 18 Juni rata-rata harga sekilo bawang ini dibanderol seharga Rp44.750.
Sementara, merujuk pada Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan, rata-rata harga produk ini di DKI Jakarta pada Senin (19/6) adalah seharga Rp48.118 per kilogramnya. Angka ini turun sekitar 0,94% dari harga di 16 Juni yang sebesar Rp48.573.
Jika harga kedua sumber ini dijumlahkan lalu dicari rata-ratanya, maka rerata harga sekilo bawang ini di kedua sumber ini ada di angka Rp46.835. Harga ini terbilang tinggi. Meski demikian, harga ini sudah tidak setinggi harga di 8 Juni 2023, di mana harga produk ini di DKI Jakarta menjadi yang tertinggi keempat se-Indonesia, dengan rata-rata harga Rp49.482/kg.
Baca Juga:
5 Manfaat Bawang Merah untuk Kesehatan Tubuh
Jenis Bawang ada Banyak Lho! Bukan Cuma Bawang Merah dan Bawang Putih
Mata Pedih Saat Mengiris Bawang Merah? Lakukan Tips Berikut!
Harga Bawang Merah di Titipku di Bawah Rata-rata
Di tengah tingginya harga bawang merah, rupanya ada sejumlah pedagang pasar tradisional yang masih menjual sekilo bawang merah di bawah harga rata-rata DKI Jakarta. Data internal Titipku menemukan setidaknya ada tiga pedagang pasar di DKI Jakarta yang menjual produk rempah satu ini dengan harga yang terjangkau.
Detail pedagang yang menjual murah bawang merah tertera di tabel berikut ini.
No. |
Nama Lapak |
Pasar |
Harga Produk |
1 |
BDG.143 Toko UD. Putra Minang Rupa-Rupa Bumbu Dapur Mas Dedi |
Pasar Jambul Jakarta Timur |
Rp27.500/kg |
2 |
Lapak Bumbu Ibu Nurbetty Barus |
Pasar Patra Jakarta Barat |
Rp27.500/kg |
3 |
Lt2 – Kios Sayur Pak Sujito |
Pasar Rawamangun Jakarta Timur |
Rp33.000/kg |
Di luar DKI Jakarta, tim Titipku juga menemukan ada satu pedagang di Pasar Modern Bintaro, Tangerang, yang menjual bawang merah di bawah harga rata-rata daerah. Di Lapak Sayur Sajang Pasar Modern Bintaro, sekilo bawang merah hari ini dibanderol seharga Rp35.200. Harga ini masih di bawah rata-rata harga di Provinsi Banten pada 19 Juni menurut SP2KP Kemendag, yakni seharga Rp40.833 per kilo.
Belanja Bawang Merah di Titipku
Melihat data di atas, maka dapat dikatakan bahwa harga bawang merah hari ini di Titipku lebih rendah dibandingkan harga di sejumlah sumber. Meski data yang dibandingkan terpaut satu hari, namun data ini menunjukkan jarak harga yang sangat signifikan. Artinya, konsumen bisa belanja dengan lebih hemat jika merujuk pada toko-toko pilihan Titipku karena harga produk di toko-toko ini jauh lebih murah dari harga rata-rata daerah.
Oleh karenanya, mari belanja bawang merah pakai aplikasi Titipku! Selain harganya murah, proses belanja juga lebih praktis dan mudah. Cusss download Titipku di Google Playstore atau Apple Appstore sekarang juga!
-
Ini Dia 3 Pasar Tradisional yang Didigitalisasi Titipku Pertama Kali – Titipku Blog 12 July 2023[…] Juga: Info Harga Tauge Hari Ini dan Alasan Kenapa Kita Perlu Beli Tauge Harga Bawang Merah Hari Ini di Titipku Makin Murah! Info Harga Cabai dan Kentang Hari Ini di […]
-
Manfaat Labu Siam & Info Harga Labu Siam Hari Ini – Titipku Blog 23 June 2023[…] Juga: Info Harga Tauge Hari Ini dan Alasan Kenapa Kita Perlu Beli Tauge Harga Bawang Merah Hari Ini di Titipku Makin Murah! Info Harga Cabai dan Kentang Hari Ini di […]