Seperti yang kita tahu, salah satu takjil idola masyarakat Indonesia adalah macam-macam jajanan pasar. Kebanyakan, jajanan pasar yang dipilih adalah jajanan yang manis seperti kue atau kolak. Namun, jajanan pasar bercitarasa asin seperti pastel juga digemari oleh banyak orang loh.
Pastel adalah makanan cepat saji yang biasanya berbentuk setengah lingkaran dengan isian sayur, ragout, atau daging. Seiring berkembangnya zaman, isian snack ini menjadi semakin beragam. Tak jarang, isian pastel yang ditemui saat ini adalah isian yang manis.
Kira-kira, ada beberapa opsi isian pastel? Dan bagaimana cara membuatnya? Simak informasi yang dilansir dari Orami berikut ini yuk!
Pastel Isi Daging Ayam dan Sayuran
Resep pertama adalah resep pastel yang paling sering ditemui di berbagai daerah di Indonesia. Isinya cenderung berasa asin gurih. Untuk membuatnya sendiri di rumah, berikut resepnya!
Bahan Kulit:
- 500 gram terigu protein sedang
- 1 sendok teh garam
- 100 gram margarin yang dilelehkan
- 150-200 ml air hangat
Bahan Isian:
- 1 kentang, potong dadu kecil
- 1 wortel, potong dadu kecil
- 3 sendok makan ayam giling
- 4 butir bawang merah, cincang halus
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1 batang seledri, iris halus
- Garam secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- 50 ml air
- 6 butir telur rebus yang masing-masing dibelah jadi 4 bagian
Cara Membuat Isian:
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan daging ayam, dan tumis hingga berubah warna. Lalu masukan kentang dan wortel.
- Tambahkan garam, lada, kaldu bubuk, dan air, kemudian aduk rata. Masak sampai kentang dan wortel empuk.
- Terakhir, tambahkan daun bawang dan seledri, aduk rata kembali. Angkat, lalu pindahkan ke piring/mangkuk.
Cara Membuat:
- Campur tepung terigu dan garam, lalu aduk rata.
- Masukkan margarin leleh. Aduk rata sembari diberi air hangat secara bertahap hingga menjadi adonan yang kalis dan tidak lengket di wadah.
- Catatan: adonan tidak perlu diuleni, cukup dicampur rata hingga menjadi kalis.
- Bungkus adonan dengan plastik lalu diamkan selama 15-30 menit. Tunggu adonan menjadi lebih lentur.
- Jika sudah, ambil adonan secukupnya, tipiskan atau gilas adonan, cetak bulat dengan ring cutter, gelas, atau mangkuk kecil. Beri isian secukupnya. Lalu, lipat dua adonan menutupi isi. Rapatkan pinggirannya dan pilin.
- Goreng pastel dalam minyak yang sudah dipanaskan sebelumnya hingga matang dan kedua sisinya kuning kecoklatan. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
- Sajikan selagi hangat dwengan pendamping saus atau mayonaise.
Pastel Bihun
Pastel bihun juga sering ditemui di Indonesia. Meski demikian, kemungkinan menemukannya lebih kecil daripada pastel isi ayam dan sayuran. Sama seperti resep pertama, snack isi bihun ini cenderung asin gurih. Berikut resepnya.
Bahan Isian:
- Bihun matang secukupnya
- 1 buah wortel, potong dadu
- 1 buah kentang, potong dadu
- Daun seledri
- Garam, lada, dan penyedap rasa secukupnya
- 5-6 siung bawang putih cincang
- 3 butir telur rebus (setiap butir, potong menjadi delapan bagian)
Bahan Kulit:
- 250 gram terigu
- 1 butir telur
- 1 sendok makan mentega
- 100 ml air hangat
- Garam
Cara Membuat:
- Tumis semua bahan isian (kecuali telur) hingga matang dan harum. Teknik masak yang digunakan layaknya membuat bihun goreng.
- Untuk membuat kulit, larutkan mentega ke dalam air hangat dan masukan ke dalam tepung terigu. Campur bersama 1 butir telur dan aduk hingga semua tercampur rata. Jika sudah, gilas dan bentuk kulit pastel seperti biasa.
- Jika bihun sudah matang, bungkus bahan isian dengan kulit. Jangan lupa masukan telur rebusnya juga.
- Goreng hingga matang. Jika sudah, angkat, tiriskan, lalu pindahkan ke piring saji.
- Pastel bihun siap dinikmati.
Pastel Isi Abon
Pastel isi abon memberi sensasi rasa yang berbeda. Jika pastel ayam sayur dan pastel bihun lebih asin gurih, pastel abon lebih manis gurih. Buat Anda pencinta jajanan gorengan yang manis, berikut resepnya.
Bahan Isian:
- Abon siap pakai
Bahan Kulit:
- 250 gram tepung terigu serbaguna
- 1 sendok makan tepung maizena
- 100 ml air dingin
- 2 sendok makan margarin
- 1/2 sendok teh Kaldu bubuk
- 1/2 sendok teh garam
Cara Membuat:
- Campur tepung terigu dan maizena ke dalam wadah, lalu tambahkan kaldu bubuk, garam, dan margarin. Kemudian aduk sampai tercampur rata.
- Selanjutnya tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis atau tidak lengket lagi di tangan maupun di wadah.
- Jika sudah kalis, tutup adonan dengan palstik, lalu diamkan 15 menit.
- Setelah itu, gilas adonan bentuk bulat dengan ukuran sesuai selera.
- Isi adonan dengan abon, lipat bagian ujungnya dan pilin.
- Goreng sampai kuning kecoklatan, angkat lalu tiriskan.
- Sajikan pastel abon selagi hangat.
Pastel Ubi Ungu
Pastel satu ini belum umum ditemui di Indonesia, namun ada. Pastel ubi ungu memiliki rasa yang dominan manis, mengingat ubi ungu punya rasa bawaan yang manis. Dan karena kulit dan isiannya sama-sama karbohidrat, pastel ini bisa buat kenyang dengan cepat. Berikut resepnya.
Bahan Kulit:
- 200 gram tepung terigu serba guna
- 50 gram margarin,suhu ruang
- 1/4 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 75 ml air
Bahan Isian:
- 200 gram ubi ungu yang sudah dikukus (berat setelah di kukus)
- 3 sendok makan gula pasir (boleh ditambah jika dirasa kurang manis)
- Sejumput garam
- Secukupnya pasta ubi ungu
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 100 ml santan
Cara Membuat Isian:
- Kukus ubi ungu sampai empuk, lalu haluskan.
- Siapkan wajan, tuang ubi ungu halus tambahkan gula, garam , santan, vanili, dan juga pasta ubi ungu.
- Aduk sampai kalis dan bisa dibentuk.
- Bagi menjadi 11 buah sama besarnya, bentuk2 lonjong. Sisihkan.
Cara Membuat Kulit dan Pastel:
- Siapkan baskom. Masukkan terigu, margarin, dan garam, lalu aduk rata. Tuang air sedikit demi sedikit, uleni sampai kalis.
- Bagi adonan menjadi 11 buah dan bulatkan. Gilas dengan roling pin dan isi dengan bahan isian.
- Lipat dan pilin pinggirnya.
- Goreng dengan minyak yang sudah dipanaskan sebelumnya dan dengan api sedang hingga matang. Jika sudah, angkat lalu tiriskan.
- Sajikan pastel ubi ungu selagi hangat.
Baca Juga: Jajanan Pasar yang Bisa untuk Takjil. No. 3 Favorit Moms Bukan?
*****
Itulah empat resep pastel yang bisa Anda coba sendiri di rumah. Seperti biasanya, jika ingin belanja bahannya pakai Titipku saja!
Titipku adalah aplikasi belanja terbaik yang memungkinkan Anda belanja dai pasar atau supermatrket terdekat dari rumah. Titipku punya kurir bernama Jatiper yang ahil dalam memilihkan produk yang Anda pesan, jadi produk yang sampai nantinya terjamin kualitasnya.
Ada promo gratis ongkir juga loh untuk Anda yang belanja dengan minimal Rp150.000,-!
Tunggu apa lagi. Yuk download Titipku di Google Playstore atau Apple Appstore.
-
Resep Menu Takjil Buka Puasa Ini Murah & Simpel – Titipku Blog 02 April 2023[…] Juga: Buat Takjil Pastel Sendiri di Rumah Yuk! Ini Resepnya Jajanan Pasar yang Bisa untuk Takjil. No. 3 Favorit Moms Bukan? 5 Menu Takjil Kekinian yang Bisa […]