Hai warga Jakarta Selatan! Semoga Anda semua dan keluarga senantiasa sehat selalu. Ada kabar bahagia nih untuk Anda semua. Titipku kembali membuka layanan belanja online di pasar Jakarta Selatan! Setelah Pasar Karbela dan Lenteng Agung, kini Titipku membuka layanan di Pasar Cipete Selatan.
tentang pasar cipete selatan
Pasar Cipete Selatan beralaman di: Jl. Pangeran Antasari No.30, RT.9/RW.4, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410. Bangunan pasar ini cukup besar dan produk yang dijual sangat lengkap.
Selayaknya pasar tradisional, maka produk unggulan yang dijual adalah produk-produk basah, seperti seafood, daging, sayur, dan buah. Tak hanya itu, bahan pokok lain seperti beras juga banyak dijual di pasar ini. Pasar ini memungkinkan Anda selaku konsumen untuk berbelanja segala kebutuhan rumah hanya di satu pasar ini saja.
Selain produk basah dan sembako, Pasar Cipete Selatan juga menjual aneka produk fashion. Mulai dari pedagang pakaian hingga pedagang sepatu bisa Anda temui di pasar ini. Karena pasar tradisional, tentu produk fashion yang dijual di pasar ini harganya lebih bersahabat!
tentang byurger pasar cipete selatan
Ada hal unik jika kita membahas soal Pasar Cipete Selatan. Di pasar ini, ada tempat makan yang menjual burger kekinian. Warung burger ini bernama Byurger.
Byurger menjadi salah satu daya tarik di Pasar Cipete Selatan. Adanya tempat makan ini membuat anak muda banyak berkeliaran di lingkungan pasar. Hal ini menjadi pemandangan yang unik, sebab pada umumnya tidak banyak anak muda mau menginjakkan kaki di pasar tradisional.
Dilansir dari Tribuntravel.com, di masa pandemi saat ini, Byurger masih bisa bertahan. Rahasianya, cita rasa dengan konsep kekinian dan porsi yang tak tanggung-tanggung menjadi daya tarik bagi anak-anak muda untuk membelinya.
Harga burger berkisar antara Rp35.000 hingga Rp60.000. Harga ini cukup terjangkau untuk seporsi burger yang mengenyangkan.
Itulah pengenalan singkat seputar Pasar Cipete Selatan. Yuk, bagi Anda yang rumahnya di sekitar pasar ini, belanjanya kini pakai Titipku aja. Anda jadi aman karena tidak perlu keluar rumah dan terpapar virus. Seluruh proses belanja yang Anda titipkan akan diproses oleh kurir Titipku yang bernama Jatiper.
Tunggu apa lagi. Download Titipku sekarang dan mari berbelanja di Pasar Online Cipete Selatan!