Saat di warung kaki lima, kadang kita sering menemui makanan yang dilabeli “Spesial telur bebek”. Bagi orang yang awam, tentu menu tersebut menjadi spesial karena menggunakan telur bebek yang harganya lebih mahal dari telur ayam. Lalu, bagi orang yang tahu perbedaan rasanya, tentu akan menilai sisi “spesial” dari makanan itu adalah karena menggunakan kelebihan telur bebek di bidang rasa yang lebih gurih. Terakhir, bagi ahli gizi, sisi spesial dari menu tersebut adalah karena menggunakan telur bebek yang lebih bergizi.
Jadi, apa saja sih kelebihan telur bebek yang membuatnya spesial. Simak informasi dari Liputan6.com berikut ini yuk.
Kandungan Protein Lebih Tinggi Dibandingkan Telur Ayam
Kandungan protein telur bebek lebih banyak daripada telur ayam. Protein merupakan salah satu nutrisi yang diperlukan tubuh untuk memperbaiki bagian-bagian sel tubuh yang rusak. Sedangkan sumber protein terbaik dan mudah didapatkan adalah telur. Karena itu, untuk memenuhi kebutuhan protein tubuh, Anda bisa mengonsumsi telur bebek.
Telur Bebek Bersifat Alkali, Sedangkan Telur Ayam Bersifat Asam
Kelebihan selanjutnya adalah telur bebek yang bersifat alkali. Sifat alkali pada telur bebek ini sangat baik untuk penderita kanker, karena kanker biasanya tidak mampu bertahan dalam lingkungan alkali. Sedangkan telur ayam memiliki sifat asam, yang tentunya tidak memiliki keuntungan serupa dengan telur bebek.
Telur Bebek Lebih Tahan Lama
Telur bebek lebih tahan lama daripada telur ayam loh. Hal ini karena cangkang telur bebek lebih tebal daripada telur ayam. Jika disimpan dalam lemari es, bahkan telur bebek mampu bertahan selama sebulan hingga 6 minggu.
Memiliki Kandungan Albumin yang Lebih Banyak
Kelebihan selanjutnya adalah, telur bebek memiliki kandungan albumin yang lebih banyak dibandingkan telur ayam. Kandungan albumin atau putih telur ini adalah bahan dasar utama yang biasanya dibutuhkan untuk membuat kue ataupun es krim. Kandungan albumin yang lebih banyak tentunya menjadikan penggunaan telur bebek dalam pembuatan kue membuat citarasa kue menjadi lebih gurih, enak, dan teksturnya lebih lembut.
Memiliki Kandungan Asam Omega 3 Lebih Tinggi
Telur bebek juga memiliki kandungan asam omega 3 yang lebih tinggi dibandingkan dengan telur ayam. Asam omega 3 ini dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit dan otak. Anda bisa mengonsumsi telur bebek secukupnya untuk mendapatkan manfaat satu ini.
Kandungan Nutrisi Lebih Padat
Telur bebek mengandung nutrisi sebagai berikut: 130 kalori, 10 gr lemak, 619 mg kolesterol, 102 sodium, 9 gr protein, dan 1 gr karbohidrat. Sementara itu, telur ayam mengandung nutrisi sebagai berikut: 71 kalori, 5 gr lemak, 211 mg kolesterol, 70 mg sodium, dan 6 gr protein.
Kandungan nutrisi telur hampir dua kali lipat bahkan lebih dari kandungan nutrisi telur ayam. Hal ini merupakan nilai plus tersendiri, yang tentunya lebih baik bagi kesehatan, asalkan Anda bisa menggunakannya sesuai kebutuhan. Selain itu, kadang kandungan nutrisi telur bebek ini juga tergantung pada pakan yang diberikan pada bebek. Selain itu, telur bebek juga bisa menjadi solusi bagi Anda yang memiliki alergi terhadap telur ayam.
*****
Ternyata keunggulan telur bebek banyak banget ya Bund! Yuklah langsung ganti pasokan telur ke telur bebek. Soal beli telur, titipkan saja ke Titipku supaya Anda tidak repot membeli langsung dari pasar. Bunda tinggal pilih saja pedagang telur yang ingin dibeli, misalnya di JSM Telur Pak Harno Pasar Hibrida. Setelah itu, pilih telur yang ingin dibeli, bayar, lalu tunggu Jatiper mengantarkan telur pesanan Bunda. Praktis kan? Yuk download aplikasi Titipku dan mulai belanja praktis bersama Titipku.