Titipku – Tahukah kamu bahwa beras ternyata tidak bisa disimpan sembarangan? Penyimpanan beras sangat berpengaruh dengan kualitas beras dan juga ketahanan beras. Terlebih beras bisa dihinggapi kutu yang membuat berasa tersebut tidak bisa dikonsumsi lagi. Bagi kamu yang masih bingung dalam menyimpan beras, yuk ikuti tips ampuh simpan beras agar terbebas dari kutu beras:
Simpan di freezer selama empat hari
Menurut tirto.id kamu bisa menyimpan berasa dalam freezer selama empat hari. Jadi yang bisa kamu lakukan yaitu saat membeli beras, segera masukkan ke lemari pendingin selama empat hari.
Tahukah? Cara ini akan membunuh semua larva atau telur serangga yang berada di karung beras. Hal ini juga berlaku untuk bahan-bahan seperti tepung, oat, kue, tepung jagung, dan rempah-rempah. Demikian seperti diwartakan India Today.
Baca juga: Tips Mencuci Beras
Menaruh daun salam atau cengkeh di beras
Tips kedua dalam menyimpan beras yaitu simpan beras bersama daun salam atau cengkeh. Memasukkan daun salam atau cengkeh ke beras adalah salah satu solusi terbaik untuk menghilangkan kutu. Cengkeh juga diketahui efektif untuk melawan serangga yang ada di sekitar rak lemari dan area dapur.
Meletakkan kotak korek api
Ada tips lain yang bisa kamu coba lho. Kamu bisa menyimpan beras bersama dengan kota korek api. Mungkin terdengar memang aneh, tapi ini cara yang bagus untuk mengusir kutu karena buku korek api berisi belerang yang aromanya tidak disukai oleh kutu dan serangga di dapur.
Dijemur di bawah sinar matahari
Nah jika beras yang kamu simpan lembab dan telah dipenuhi oleh kutu, kamu bisa menjemur beras di bawa terik sinar matahari. Jika beras sudah dipenuhi oleh kutu, jemur saja di bawah sinar matahari. Ini akan mengusir kutu dan serangga, karena mereka tidak menyukai sinar matahari dan akan mencari tempat yang gelap dan lembab.
Baca juga: Tips Memilih Beras Berkualitas
Kamu bisa membeli beras melalui aplikasi Titipku. Demi mendukung program pencegahan COVID-19, kamu bisa berbelanja tanpa keluar rumah dengan Titipku.
#DIRUMAHAJA
Kalau kamu ingin beli sembako secara online melalui aplikasi Titipku. Titipku menggandeng UMKM Indonesia untuk dapat berjualan secara online. Sehingga memudahkan pembeli untuk melakukan pembelian dan transaksi. Terlebih dalam pandemi COVID-19 masyarakat Indonesia diharapkan untuk #DiRumahAja. Sehingga belanja dapat dilakukan secara online #DariRumah menggunakan aplikasi Titipku.
Titipku menyediakan berbagai produk UMKM yang mudah kamu temukan di sekeliling lokasi tempat tinggal kamu. Segera pesan sembako sebelum kehabisan! Caranya mudah, download aplikasi Titipku di Playstore dan mulai belanja #DariRumah lewat Titipku. Sembako yang dijual merupakan produksi UMKM lho!
—– Dengan membeli dari UMKM Indonesia, secara otomatis Anda telah mendukung tulang punggung perekonomian Indonesia dalam memajukan perekonomian bangsa.
Baca selengkapnya di artikel “Cara Menyimpan Beras Agar Aman dan Bebas dari Kutu & Serangga”, https://tirto.id/ehSD