Natal sudah di ujung mata. Moms sudah punya ide mau masak apa untuk malam natal dan hari natal? Kalau belum ada ide, Moms bisa cobain tiga rekomendasi resep masakan natal dari MinTip ini deh. Ketiga resep ini adalah resep asli Indonesia, sehingga bisa dijamin bakal disukai semua anggota keluarga.
Berikut daftar resep masakan natal rekomendasi MinTip!
Resep Masakan Natal Sup Brenebon Babi
Resep masakan natal yang pertama berasal dari Manado. Bagi penggemar masakan Manado, pasti sudah nggak asing lagi dengan menu satu ini. Makanan ini biasa ditemui di rumah makan Manado. Di daerah asalnya, sup ini biasa disajikan sebagai hidangan spesial di malam Natal untuk keluarga kristiani.
Nah, bagi Moms yang mau memasak sup ini, bisa cek bahan dan cara membuatnya di bawah ini. Resep dilansir dari Briliofood.
Bahan:
- 1 kg daging iga atau daging kaki babi
- 250 gr kacang merah yang sudah direndam
- 2 liter air
- 1 btg kecil kayu manis
- 1 buah pekak
- 5 butir cengkeh
- 2 batang daun bawang iris panjang
- 2 batang seledri, ikat
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 butir pala
- 1 sdt merica
Pelengkap:
- Seledri, iris halus
- Bawang merah goreng
Cara membuat:
- Bersihkan daging iga dan kaki babi, lalu potong-potong dan rebus di air mendidih kurang lebih selama 15-20 menit. Setelah itu tiriskan.
- Siapkan panci, masukkan air bersih, kacang merah, iga dan daging dan rebus kembali.
- Tumis bumbu halus, kayu manis, pekak, cengkeh, daun bawang, dan seledri hingga harum dan matang. Masukkan tumisan bumbu ke dalam panci rebusan daging. Terakhir, tambahkan garam dan gula.
- Masak terus sampai daging dan kacang empuk. Jangan lupa koreksi rasa ya. Kalau dirasa kurang bisa tambahi bumbu yang kurang terasa.
- Jika sudah, matikan kompor dan sajikan sup panas-panas. Jangan lupa juga untuk taburi dengan irisan seledri dan bawang merah goreng.
Resep Masakan Natal Ikan Bumbu Arsik
Resep Masakan Natal yang kedua berasal dari tanah Sumatra Utara. Ikan Bumbu Arsik merupakan makanan spesial Natal untuk warga Batak, khususnya Batak Toba Samosir. Selain disajikan untuk upacara adat, makanan ini juga disajikan saat malam atau hari Natal.Berikut adalah resep ikan bumbu arsik yang dilansir dari Superindo.
Bahan:
- 1 Kg ikan mas
- Segenggam andaliman
- 15 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 ruas jahe ukuran 3 cm
- 1 ruas lengkuas ukuran 3 cm
- 2 ruas kunyit ukuran 6 cm
- 4 butir kemiri
- 2 batang serai
- 2 buah kecombrang
- 10 buah asam cekala
- 150 Gr kacang panjang
- 100 Gr bawang batak
- 1 liter air
- garam secukupnya
Cara membuat:
- Cuci bersih ikan mas, buang sisiknya, dan potong sesuai selera. Jangan terlalu kecil agar daging tidak rusak.
- Setelah itu, haluskan cabai merah keriting, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, lengkuas, andaliman, dan kemiri dengan sedikit air. Tak lupa untuk keprek serai dan asam cekala juga, serta potong-potong kacang panjang sekitar 5 cm.
- Susun di wajan mulai serai, asam cekala, bawang batak, kecombrang, dan kacang panjang. Lalu taruh diatasnya ikan mas yg sudah dipotong-potong. Terakhir masukkan juga bumbu halus.
- Tambahkan air hingga ikan terendam. Tambahkan garam sesuai selera.
- Tunggu hingga masak dan air mulai asat. Jika sudah matang angkat dan sajikan selagi hangat.
Baca Juga:
Resep Kue Natal Sederhana dan Wajib Tersedia
Harga Sembako Naik Jelang Natal! Antisipasi Sekarang
Resep Camilan Praktis untuk Rayakan Hari Natal
Resep Masakan Natal Selat Solo
Resep masakan Natal yang terakhir adalah Selat Solo yang berasal dari Solo, Jawa Tengah. Kota Solo termasuk kota yang cukup berwarna dari segi etnis maupun agama. Tak heran, mereka punya makanan khas sendiri saat Imlek dan juga saat Natal. Untuk sajian Natal, warga kristiani di Solo suka menyantap selat Solo.
Berikut adalah resep masakan selat solo dilansir dari Detik Food.
Bahan Semur:
- 500 gram daging has dalam sapi
- 2 butir telur ayam rebus yang dikupas kulitnya
- 1 sdm margarin
- 30 gram bawang bombay yang dicincang kasar
- 2 siung bawang putih yang dicincang
- 100 ml kecap manis
- 1 sdm kecap Inggris
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt pala bubuk
- 2 butir cengkih
- 2 sdt garam
Bahan Pelengkap:
- 100 gram wortel, potong panjang 3 cm
- 100 gram buncis, potong 3 cm
- 6 lembar daun selada
- 200 gram kentang, potong-potong, goreng
- 100 gram acar timun
- 1 buah tomat, potong-potong
Bahan Saus mustard:
- 1 kuning telur ayam rebus yang dihaluskan
- 1 sdt mustard pasta
- 1 sdt cuka masak
- 1 sdt gula pasir
- ½ sdt garam
Cara membuat:
- Iris daging has dalam melintang tipis sekitar 0.5 cm, lalu sisihkan.
- Panaskan margarin hingga leleh. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi. Kemudian, masukkan daging, aduk hingga kaku dan berwarna kecokelatan.
- Tambahkan kecap, kecap Inggris, merica, pala, cengkih dan garam. Aduk rata lalu tuangi 500 ml air. Kemudian masukkan telur rebus.
- Masak hingga daging empuk dan kuah menyusut. Angkat.
- Untuk saus mustard, Moms tinggal aduk semua bahan hingga rata dan teksturnya halus konsisten.
- Selanjutnya adalah penyajian. Susun selada, setup sayuran, kentang goreng, dan irisan daging dalam mangkuk. Beri sepotong telur, acar dan saus mustard.Kemudian tuang sedikit kuahnya.
- Selat Solo siap disajikan.
*****
Kira-kira Moms mau menyajikan resep masakan natal yang mana nih? Apapun resepnya, belanjanya di Titipku aja ya Moms biar lebih praktis! Selain itu, Titipku juga ada beragam promo menarik yang bisa Moms cek di sini!
Mau? Yuk download Titipku di Google Playstore atau Apple Appstore.
-
Merayakan Natal Jadi Lebih Seru dengan Kegiatan Natal Ini – 25 December 2022[…] Juga: 3 Resep Masakan Natal Spesial untuk Keluarga Moms Resep Kue Natal Sederhana dan Wajib Tersedia Harga Sembako Naik Jelang Natal! Antisipasi […]